Petani Tembakau Probolinggo Ada Angin Segar, Ini Yang Disiapkan Kalau Harga Anjlok

- 23 Agustus 2023, 17:33 WIB
Suasana Pertemuan APTI Kabupaten Probolinggo dengan Komisi B DPRD Jawa Timur
Suasana Pertemuan APTI Kabupaten Probolinggo dengan Komisi B DPRD Jawa Timur /Zona Surabaya Raya /Ahmad Saifullah /

ZONA SURABAYA RAYA - Wakil Ketua Komisi B DPRD Jawa Timur, Mahdi memperjuangkan nasib para petani tembakau di Kabupaten Probolinggo.

Terbukti, Mahdi membawa rombongan dari sejumlah dinas di Provinsi Jawa Timur untuk bertemu Asosiasi Petani Tembakau Indonesia (APTI) Kabupaten Probolinggo.

Mereka para perwakilan petani tembakau di Kabupaten Probolinggo langsung beraudiensi dengan para Dinas dari Provinsi Jawa Timur yang membidangi urusan tembakau.

Ketua APTI Kabupaten Probolinggo, Mudakkir mengatakan, kalau saat ini para petani tembakau di Kabupaten Probolinggo sedang berbangga.

Baca Juga: Polres Probolinggo Dalami Peristiwa Begal Tukang Ojek Yang Tak Jauh Dari Pintu Jalan Tol Gending

Sebab, harga tembakau di Kabupaten Probolinggo lumayan mahal hingga menyentuh angka Rp 55 ribu ke atas hingga Rp 65 ribu.

Akan tetapi, hal ini dikawatirkan oleh APTI Kabupaten Probolinggo, jika harga tembakau anjlok pada musim tanam tembakau berikutnya.

"Sekarang harga tembakau lagi enak di Kabupaten Probolinggo, saya kawatir pada musim tanam tahun depan (2024) harga takut anjlok,"tegas Mudakkir, Rabu 23 Agustus 2023.

Baca Juga: Tukang Ojek di Probolinggo Jadi Korban Begal, Motor Digasak, Lokasinya Tak Jauh dari Exit Tol Gending

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x