Ratusan Sakera dan Marlena Datang Ke Kampus Taneyan Lanjhang Sumenep, Ada Apa?

- 12 September 2023, 08:40 WIB
Pembukaan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) STKIP PGRI Sumenep tahun 2023 dilangsungkan di gedung kesenian kampus.
Pembukaan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) STKIP PGRI Sumenep tahun 2023 dilangsungkan di gedung kesenian kampus. /Zona Surabaya Raya /Ahmad Saifullah /

ZONA SURABAYA RAYA - Pembukaan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) STKIP PGRI Sumenep tahun 2023 dilangsungkan di gedung kesenian kampus.

Kegiatan ini yang diikuti sekitar 360 jumlah mahasiswa baru ini, dihadiri langsung oleh Bupati Sumenep, Achmad Fauzi.

Selain itu, juga seluruh civitas akademika STKIP PGRI Sumenep, Perkumpulan Pembina Lembaga Pendidikan Perguruan Tinggi Persatuan Guru Republik Indonesia (PPLP PT PGRI) Sumenep, Kodim, dan Kapolres.

Secara simbolis, PKKMB 2023 ini dibuka dengan khas budaya Madura.

Baca Juga: PORPROV JATIM, Atlet Faji Kabupaten Probolinggo Berhasil Rebut Medali Emas Lagi

Seluruh mahasiswa baru bagi laki-laki berpakaian sakera dan perempuan berpakiaan marlena serta ditemani musik gamelan tradisional khas Madura.

Sebelum berkumpul di halaman gedung kesenian, mahasiswa baru terlebih dahulu dibariskan di halaman kampus untuk penyambutan Bupati Sumenep serta pimpinan STKIP PGRI Sumenep dengan mengendarai dokar dari gerbang kampus sampai tempat acara pembukaan dilaksanakan.

Ketua STKIP PGRI Sumenep Asmoni dan beserta sivitas akademika STKIP PGRI Sumenep menyambut dengan baik kedatangan para mahasiswa baru 2023 di kampus Taneyan Lanjhang ini.

Baca Juga: Kenalan di Facebook Pria di Probolinggo Berujung Petaka Hingga Sembunyi di Tengah Sawah

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x