Festival Susur Sungai Banyuwangi, Merawat Kelestarian Alam dengan Menjaga Kualitas Air

- 17 Juni 2021, 20:00 WIB
Warga menaiki perahu sembari bersih-bersih sungai di acara Festival Susur Sungai di Kecamatan Muncar, Banyuwangi, Kamis, 17 Juni 2021.
Warga menaiki perahu sembari bersih-bersih sungai di acara Festival Susur Sungai di Kecamatan Muncar, Banyuwangi, Kamis, 17 Juni 2021. /PEMKAB BANYUWANGI/

 

ZONA SURABAYA RAYA - Pemerintah Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, menggelar Festival Susur Sungai, Kamis, 17 Juni 2021.

Agenda itu diselenggarakan rutin tiap bulan secara bergantian sebagai upaya untuk menjaga ekosistem sungai.

Kali ini, giat bersih-bersih aliran sungai digelar di Teluk Pangpang, Dusun Krajan, Desa Wringinputih, Kecamatan Muncar.

Festival ini diikuti puluhan warga dan warga menaiki perahu jarak sejauh 2 kilometer melewati hutan bakau.

Baca Juga: Serahkan Kajian Gugatan, Forum Begandring Soerabaia Minta Pemkot Setop Sementara Peringatan Hari Jadi Surabaya

"Kami bangga dengan upaya warga yang dengan guyub menjaga alamnya. Ini adalah aset yang harus bisa dinikmati anak cucu kita nanti," cetus Asisten Ekonomi dan Pembangunan Pemkab Banyuwangi, Guntur Priambodo.

"Kami sangat mengapresiasi upaya warga yang punya kesadaran tinggi untuk menjaga potensi yang dimilikinya, sehingga tetap lestari," tambahnya

Menurut Guntur, menjaga ekosistem sungai ini perlu dilakukan sebagai upaya menjaga kualitas air di bumi. Jika aktivitas manusia yang berada di sekitar aliran sungai tidak diimbangi dengan kesadaran melestarikan sungai, maka kualitas air akan buruk.

"Untuk itulah Pemkab Banyuwangi terus berupaya menjaga kualitas sungai di daerahnya dengan berbagai macam cara, salah satunya lewat Festival Susur Sungai. Masyarakat diajak untuk memperhatikan kawasan sungai dan sepanjang alirannya," ujarnya.

Halaman:

Editor: Gita Puspa Ningrum


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x