Bandar Waroeng Kediri, Tempat Nongkrong dan Healing yang Tepat Ditemani View Persawahan Hijau

3 Agustus 2023, 14:00 WIB
Bandar Waroeng Kediri, Tempat Nongkrong dan Healing yang Tepat Ditemani View Persawahan hijau /INSTAGRAM @bandar.waroeng/

ZONA SURABAYA RAYA - Jika berkunjung ke Kediri, maka jangan sampai melewatkan tempat nongkrong yang satu ini.

Nama tempatnya adalah Bandar Waroeng. Lokasinya berada di Jalan Diponegoro, Desa Banyakan, Banyakan, Kabupaten Kediri.

Untuk menuju ke Waroeng Bandar bisa ambil arah menuju SMPN 6 Kediri lurus terus ke barat sampai bertemu dengan pertigaan SDN Manyaran 3.

Sampai di pertigaan tersebut tinggal lurus saja sampai menemukan café tersebut. Lokasinya sangat mudah dijangkau dengan kendaraan roda dua maupun roda empat.

Baca Juga: Kopi Baturono, Solusi Tepat Jika Ingin Makan dan Nongkrong yang Nyaman di Kota Batu saat Akhir Bulan

Bandar Waroeng mengusung konsep semi outdoor dan lokasinya juga dikelilingi oleh persawahan hijau dan Gunung Klotok yang tak jauh dari café ini.

Pemandangan tersebut yang akan menyejukkan mata dan suasana menjadi syahdu. Selain itu, pemandangan tersebut sangat cocok untuk dijadikan sebagai spot foto.

Baca Juga: Kalahkan Ramen Jepang, Rawon Indonesia Resmi Menjadi Sup Terenak Nomor Satu di Dunia, Kok Bisa?

Apalagi saat pagi sampai sore akan terlihat Gunung Klotok yang bisa dijadikan sebagai background foto yang instagramable.

Lokasinya yang jauh dari keramaian menbuat café ini cocok sebagai tempat bersantai sambil merasakan hembusan angin sepoi-sepoi.

Suasana tersebut bisa membuat tubuh menjadi lebih rileks. Dengan ditemani hembusan angin sepoi-sepoi, membuat pengunjung disini merasa betah untuk nongkrong berlama-lama disini.

Selain bisa menikmati keindahan persawahan yang mengelilingi café ini, pengunjung juga bisa menikmati live music saat malam hari.

Saat berkunjung pada malam hari, pengunjung disarankan untuk mengenakan jaket karena hawa disini cukup sejuk dan lokasinya yang dikelilingi persawahan membuat hawa lebih sejuk.

Café ini menyediakan tempat yang cukup luas sehingga bisa untuk dikunjungi banyak orang. Di sini terdapat beberapa kursi yang diletakkan di bawah payung-payung besar agar pengunjung tidak kepanasan.

Baca Juga: Nikmatnya Makan di Café Teras Tugu dan Ditemani View Bendungan Tugu Trenggalek yang Indah dari Ketinggian

Bandar Waroeng memiliki banyak menu yang beragam. Menu tersebut diantaranya bandrek, wedang uwuh, brown sugar coffee, mojito, tangy blue, ayam honey lime, tahu cabe garam, mie kemul kuah, nasi ayam kuah remuk dan pisang aroma.

Bandar Waroeng buka setiap hari mulai pukul 10.00 WIB sampai dengan pukul 23.00 WIB. Sedangkan untuk live music dimulai pada pukul 19.00 WIB sampai dengan pukul 22.00 WIB.***

Editor: Rangga Putra

Sumber: Youtube Koelineranku

Tags

Terkini

Terpopuler