Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar tak Terlihat di Puncak 1 Abad NU, Ada Apa? Padahal Keluarga Gus Dur Hadir

- 7 Februari 2023, 11:10 WIB
Istri Presiden ke-4 RI KH Abdurrahman Wahid alias Gus Dur, Sinta Nuriyah Wahid di acara Resepsi Puncak 1 Abad NU di Gelora Delta Sidoarjo, Selasa, 7 Februari 2022
Istri Presiden ke-4 RI KH Abdurrahman Wahid alias Gus Dur, Sinta Nuriyah Wahid di acara Resepsi Puncak 1 Abad NU di Gelora Delta Sidoarjo, Selasa, 7 Februari 2022 /Zona Surabaya Raya/Ali Mahfud

ZONA SURABAYA RAYA - Acara Resepsi Puncak 1 Abad NU (Nahdlatul Ulama) di Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Selasa, 7 Februari 2023, berlangsung meriah.

Hari lahir (Harlah) 1 Abad NU ini dihadiri langsung oleh Presiden Jokowi (Joko Widodo) dan sejumlah tokoh top nasional. Termasuk ulama NU.

Menariknya, dari sederet tokoh tersebut, tidak terlihat Ketua Umum PKB (Partai Kebangkitan Bangsa) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin di acara resepsi 1 Abad NU.

Padahal, PKB secara historis lahir dari kalangan tokoh-tokoh NU. Ada apa Cak Imin dengan NU?

Baca Juga: Angkat Bicara di 1 Abad NU, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar: Hentikan Perdebatan Siapa Anaknya NU

Pantauan Zona Surabaya Raya di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, sejumlah tokoh yang hadir pada puncak resepsi 1 abad NU adalah Presiden Jokowi bersama ibu negara Iriana.

Lalu, ada Wapres KH Ma'ruf Amin dan sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju. Seperti Menteri BUMN Erick Thohir yang juga menjadi Ketua Panitia Puncak 1 Abad NU.

Selain itu, hadir pula Menparekraf Sandiaga Uno, Menag Yaqut Cholil Qoumas, Mendagri Tito Karnavian, Mendikbud Nadiem Makarim, Menhan Prabowo Subianto, Menteri Investasi Indonesia Bahlil Lahadalia, dan Kepala KSP Moeldoko.

Baca Juga: Demi Ikut 1 Abad NU di Sidoarjo, Warga Nahdhiyin Rela Tidur di Jalanan, Warkop dan Masjid

Tokoh nasional yang hadir terlihat
Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri dan Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI Jusuf Kalla. Turut hadir istri Presiden ke-4 RI KH Abdurrahman Wahid alias Gus Dur, Sinta Nuriyah Wahid bersama putrinya, Yenni Wahid.

Sedang dari kalangan NU, tampak KH Mustofa Bisri, Yahya Cholil Staquf (Ketua Umum PBNU) hingga KH Miftakhul Akhyar serta ulama-ulama dari berbagai pondok pesantren dari sejumlah daerah di Indonesia.

Acara Resepsi 1 Abad NU diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al Qur'an.

Baca Juga: VIRAL, Bocah Difabel Lantunkan Sholawat Asyghil yang Bikin Merinding di 1 Abad NU, Presiden Jokowi Terkesima

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid mengaku belum bisa memastikan kehadiran Cak Imin pada Harlah 1 Abad NU di Sidoarjo.

Alasannya, belum mengetahui dapat undangan atau tidak.

“Saya enggak tahu, ya (Cak Imin hadir atau tidak). Tapi banyak, pasti banyak (yang hadir),” kata Jazilul. ***

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah