Siapa Tersangka Kasus Seluncuran Kenpark yang Akibatkan 17 Korban Terluka? Ini Jawaban Kapolres Tanjung Perak

- 8 Mei 2022, 22:17 WIB
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi bersama Gubernur Jatim Khofifah melakukan cek kondisi seluncuran air Kenjeran Park (Kenpark), Minggu 8 Mei 2022./Zona Surabaya Raya
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi bersama Gubernur Jatim Khofifah melakukan cek kondisi seluncuran air Kenjeran Park (Kenpark), Minggu 8 Mei 2022./Zona Surabaya Raya /

ZONA SURABAYA RAYA- Insiden ambrolnya wahana seluncuran air di Kenjeran Park (Kenpark) Surabaya yang menyebabkan 17 orang menjadi korban, masih dalam penyelidikan polisi.

Pertanyaannya, apakah insiden itu murni kecelakaan ataukah karena faktor kelalaian pengelola Kenpark?    

Saat ini penyidik Polres Pelabuhan Tanjung Perak masih melakukan pemeriksaan saksi-saksi, sebelum menetapkan tersangka insiden jatuhnya 17 korban akibat ambrolnya seluncuran Kenpark.

Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Anton Elfrino Trisanto mengaku sejak Sabtu, 7 Mei 2022, pihaknya bersama dengan tim terus melakukan pemeriksaan kepada para saksi.

Baca Juga: ISTIMEWA! Menko PMK Turun Tangan di Kasus Seluncuran Kenpark Surabaya yang Bikin 17 Korban Terluka

Pemeriksaan dilakukan untuk memastikan penyebab dari ambrolnya seluncuran Waterpark Kenjeran.

"Sampai saat ini sudah wawancara 5 saksi yang ada di sini (Waterpark Kenjeran). Kemudian juga masih melengkapinya bukti-bukti lain termasuk kita koordinasi dengan Labfor Polda Jatim," kata AKBP Anton, Minggu 8 Mei 2022.

AKBP Anton Elfrino Trisanto menyatakan Tim Labfor dari Polda Jatim akan datang ke lokasi Waterpark Kenjeran pada Senin, 9 Mei 2022.

Oleh sebab itu, penyebab dari ambrolnya seluncuran air menunggu hasil dari Tim Labfor. "Jadi ini Waterpark Kenjeran ditutup sampai selesai penyelidikan," tandas Kapolres.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x