Persiapan 2024, Golkar Surabaya Panaskan Mesin Partai, Ini Targetnya

- 13 Maret 2022, 21:03 WIB
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menghadiri Rapimda dan Rakerda Partai Golkar Surabaya.
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menghadiri Rapimda dan Rakerda Partai Golkar Surabaya. /Zona Surabaya Raya/Rio

ZONA SURABAYA RAYA- Partai Golkar Surabaya mulai memanaskan mesin partai, guna persiapan Pemilu 2024. Langkah ini untuk memuluskan Airlangga Hartarto sebagai calo presiden (capres) dan Sarmuji sebagai calon Gubernur (Cagub) Jawa Timur. 

Partai berlambang pohon beringin ini pun mengumpulkan para kadernya dalam Rapimda dan Rakerda Partai Golkar Surabaya.

"Langkah ini diiringi dengan sejumlah rekomendasi tertulis yaitu memenangkan Ketum Golkar Airlangga Hartarto sebagai Presiden 2024, dan Pak Sarmuji Ketua Golkar Jatim sebagai calon gubernur," kata Ketua DPD Golkar Surabaya Arif Fathoni di Hotel Whyndam Surabaya, Minggu, 13 Maret 2022.

"Rakerda dan rapimda ini merupakan agenda rutin untuk menentukan program kerja kami dalam menyongsong pemilu mendatang. Karenanya kita pakai tema Karya Nyata, Partai Golkar 2024 Berjaya," imbuh Fathoni.

Baca Juga: 9 Pejabat Berebut Jabatan Sekdaprov Jatim, Ada Boby Soemiarsono hingga Nyono, Ini Daftarnya

Sejak berdiri 1964, lanjut Fathoni, Golkar terus mewujudkan cita-citanya sebagai partai yang selalu berpihak kepada rakyat. Menurutnya, ini menjadi pijakan kader Golkar.

Secara filosofi, menurut dia, Partai Golkar telah berupaya memberikan kemajuan dan manfaatan bagi masyarakat.

"Kami percaya barang siapa memudahkan urusan manusia, maka Allah Subhanahu wata'ala akan memudahkan urusan kita. Itu yang selalu menjadi landasan kami dalam setiap melangkah," papar pria yang juga anggota Komisi A DPRD Surabaya ini.

 

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x