Kebakaran di Kampung Padat Penduduk, Korban Alami Luka Bakar

- 12 Agustus 2021, 11:37 WIB
Ilustrasi kebakaran. Pertamina menegaskan jika  stok bahan bakar mencukupi walaupun telah kehilangan 400 ribu barel.
Ilustrasi kebakaran. Pertamina menegaskan jika stok bahan bakar mencukupi walaupun telah kehilangan 400 ribu barel. /

ZONA SURABAYA RAYA -Terjadi peristiwa kebakaran di kampung padat penduduk.

Diketahui kebakaran terjadi di wilayah Jalan Wonorejo Gg.1 Surabaya, Jawa Timur, Kamis 12 Agustus 2021 pukul 00.06 WIB.

Menurut informasi dilapangan, peristiwa kebakaran yang terjadi dini hari itu, memakan satu orang korban yang mengalami luka bakar pada bagian tangan.

Seketika itu petugas PMI langsung menanganinya.

Diketahui, peristiwa kebakaran itu melalap obyek rumah nomer No.97.

Baca Juga: Mobil Isi Ulang Oksigen Gratis di Jatim, Simak Tata Cara dan Syarat Pendaftaran dapat Layanan Ini

Kebakaran melanda rumah tersebut dalam keadaan kosong dan hanya dihuni oleh korban yang bertugas menjaga.

Sementara, bangunan yang terbakar seluas 9 x 8 meter itu diketahui milik Paulus Santoso. Sedangkan korban adalah penjaga rumah dengan nama Sujono.

Unit Tempur Pos Grudo tiba dilokasi langsung melaksanakan pemadaman hingga api pokok padam pukul 00.26 WIB.

Halaman:

Editor: Julian Romadhon


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x