Egy Maulana Vikri Dimainkan, Ini Peluang Indonesia Kalahkan Singapura di Leg 2 Semifinal Piala AFF 2020

- 24 Desember 2021, 14:37 WIB
Egy Maulana Vikri sudah bergabung latihan dengan timnas Indonesia untuk menghadapi Singapura di Leg 2 Semifinal Piala AFF, Sabtu malam 25 Desember 2021
Egy Maulana Vikri sudah bergabung latihan dengan timnas Indonesia untuk menghadapi Singapura di Leg 2 Semifinal Piala AFF, Sabtu malam 25 Desember 2021 /Instagram/@pssi

Namun Shin Tae-yong enggan berkomentar banyak. Juru taktik asal Korea itu hanya ingin fokus kepada tim dengan mempersiapkan lebih matang lagi untuk leg kedua.

“Kami akan lebih berusaha mempersiapkan yang lebih baik lagi untuk pertandingan leg kedua,” ungkap Shin Tae-yong.

Sementara itu, Egy Maulana Vikri meminta masyarakat Indonesia membantu doa agar Timnas menang melawan Singapura.

"Tetap support kami, dan doakan kami, Insha Allah kita bisa memenangkan pertandingan di leg kedua nanti," cetus Egy.

Baca Juga: Teka Teki Jose Wilkson Mulai Terkuak, Terindikasi Bakal Out dari Persebaya Surabaya, Ini Sinyalnya

Untuk diketahui, Shin Tae-yong membawa empat penyerang di Piala AFF 2020, yakni Ezra Walian, Kushedya Hari Yudo, Dedik Setiawan, dan Hanis Saghara.
Dari keempat striker tersebut, hanya Ezra Walian yang sudah mencetak gol. Itu pun baru satu gol saat Indonesia menang 5-1 atas Laos pada fase grup.

Padahal Ezra paling sering dimainkan oleh Shin Tae-yong daripada tiga penyerang lainnya.

Dengan hadirnya Egy Maulana Vikri, Shin Tae-yong memiliki banyak pilihan untuk memainkan strateginya. ***

Halaman:

Editor: Ali Mahfud

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah