MANTAB! Muhaimin Iskandar Tekankan Transparansi PPATK untuk Pemilu 2024 Jaga Keadilan dan Hindari Prasangka

- 18 Desember 2023, 18:30 WIB
Cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.
Cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin. /Antara/Galih Pradipta/

ZONA SURABAYA RAYA - Muhaimin Iskandar, calon wakil presiden (cawapres) yang tengah berkompetisi di Pemilu 2024, menekankan pentingnya transparansi dari Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) terkait peningkatan transaksi mencurigakan selama masa kampanye.

Tujuannya adalah agar proses berjalan adil dan tanpa prasangka terhadap pihak mana pun.

Menurut Muhaimin, keterbukaan dari PPATK akan memberikan pemahaman yang lebih jelas terkait transaksi-transaksi selama masa kampanye.

Baca Juga: Batal Hadiri Pengajian Akbar, Majelis Syarif Hidayatullah Ungkap Tentang Dukungannya Terhadap Anies-Muhaimin

"Pokoknya silakan dibuka saja supaya fair, supaya tahu dan tidak ada prejudis (prasangka)," ungkapnya kepada wartawan di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Senin 18 Desember 2023.

Dia juga menyatakan belum memiliki informasi lebih lanjut terkait dana untuk kampanye Tim Nasional (Timnas) Pemenangan Anies-Muhaimin (AMIN), apakah masuk atas nama tim atau perorangan.

"Saya belum tahu, saya belum tahu," tambahnya.

Baca Juga: MENGGELEGAR! UAS Siap Menangkan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar di Pilpres 2024

Sebelumnya, Kepala PPATK, Ivan Yustiavandana, mengungkapkan peningkatan lebih dari 100 persen dalam laporan transaksi yang diduga berkaitan dengan pencucian uang selama kampanye Pemilu 2024 di semester II 2023.

Halaman:

Editor: Timothy Lie

Sumber: ANTARA kpu.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah