Cawapres Anies Baswedan, Muhaimin Iskandar Ajak ASN Menjaga Netralitas Pemilu 2024

16 November 2023, 17:10 WIB
Nomor Urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar /Instagram @aniesbaswedan/

 

ZONA SURABAYA RAYA - Muhaimin Iskandar, calon wakil presiden dari Anies Baswedan mengajak aparatur sipil negara, seperti polisi, TNI, dan KPU bisa menjaga netralitas dalam pelaksanaan Pemilu 2024.

Hal itu agar tercipta pesta demokrasi rakyat yang berjalan damai, lancar, dan menyenangkan.

Dikatakan Muhaimin Iskandar usai menghadiri acara Konsolidasi Internal Pemenangan Amin di Kabupaten Batang, Jawa Tengah, Kamis 16 November 2023, dirinya menyebut bahwa yang penting saat ini adalah semua harus belajar dari kesalahan, dan netralitas itu mutlak, kalau tidak maka pemilu itu kotor.

Baca Juga: Anies Muhaimin Nomor Urut 1, Anies: Alhamdulillah

“Kan kalau pemilu kotor, Indonesia hancur gara gara titik nol demokrasi," ucap Cak Imin, panggilan akrabnya.

Lebih lanjut Muhaimin Iskandar mengatakan bahwa para wasit semuanya harus berjalan adil, maka dari itu ASN, polisi, TNI, dan KPU semuanya harus betul-betul menjaga netralitas.

“Ini bukan hanya untuk Amin, melainkan soal pemilu yang dilahirkan dengan fair karena bakal memperkuat pemerintahan yang baru,” sebutnya.

Bahwa siapapun yang menang, lanjut Cak Imin, nanti bakal mendapatkan dukungan yang kuat dari semua pihak, legitimate namanya.

Baca Juga: Nomor Urut Capres-Cawapres: 1 Anies - Muhaimin, 2 Prabowo- Gibran, 3 Ganjar - Mahfud

Cak Imin juga mengaku bersyukur bisa berkumpul bersama para kiai, aktivis PKB, dan aktivis Nahdathul Ulama guna menyamakan persepsi, menyamakan gerak pada pelaksanaan Pemilu 2024.***

Editor: Timothy Lie

Sumber: ANTARA KPU

Tags

Terkini

Terpopuler