Jelajahi Turkiye dari Belakang Sepeda

- 14 Juni 2023, 16:36 WIB
Jelajahi Turky dengan sepeda
Jelajahi Turky dengan sepeda /Zona Surabaya Raya/dok

ZONA SURABAYA RAYA - Apakah anda siap untuk menjelajahi Türkiye dengan bersepeda? Dari Mediterania hingga Aegean, anda dapat mengikuti jejak peradaban kuno sambil mengayuh melalui teluk yang indah di mana warna hijau dan biru saling melengkapi satu sama lain secara alami. Anda juga dapat berenang kapan pun anda mau di perairan luas dan jernih berwarna biru.

Jangan lupa untuk mempermanis perjalanan anda dengan cita rasa masakan Turki yang lezat sambil menelusuri rute unik dari belakang sepeda anda pada musim panas kali ini di Türkiye. Türkiye menyediakan area untuk glamping dan berkemah, hotel ramah sepeda untuk penggemar olahraga yang bepergian dengan sepeda, dan hotel serta hostel dengan skala berbeda dengan label lingkungan nasional dan internasional.

Sertifikat "Fasilitas Akomodasi Ramah Sepeda", yang telah diterapkan Türkiye untuk mempromosikan wisata bersepeda dan pariwisata berkelanjutan, diberikan kepada hotel yang memenuhi berbagai kriteria seperti menyediakan parkir sepeda yang aman, mempekerjakan staf yang memiliki pengetahuan tentang rute bersepeda lokal, serta menyediakan pembersihan sepeda dan ruang perbaikan.

Jelajahi Turkiye dari Belakang Sepeda
Jelajahi Turkiye dari Belakang Sepeda dok

Eurovelo; Menggabungkan Sejarah dan Alam

Türkiye dikelilingi oleh rute yang dibuat khusus untuk mereka yang ingin menjelajahi negara dengan bersepeda. Namun, rute negara bersifat lebih luas daripada rute lokal. Dengan kota İzmir, Edirne, dan Kırklareli, Türkiye berpartisipasi dalam EuroVelo (Jaringan Rute Bersepeda Eropa), yang menghubungkan seluruh benua Eropa dan menggabungkan 17 rute bersepeda jarak jauh yang berbeda.

Sambil menjelajahi empat penjuru negara dengan sepeda, anda dapat melakukan perjalanan yang tak terlupakan melintasi sejarah dan alam dengan mengikuti EuroVelo 13 - Jalur Tirai Besi atau EuroVelo 8 - Rute Mediterania. Rute Bersepeda EuroVelo 13 diawali dengan masuk ke Türkiye dari Edirne dan menawarkan pemandangan indah bagi pengendara sepeda di antara ladang bunga matahari.

Rute EuroVelo 8, yang memasuki Türkiye dari Pelabuhan Dikili İzmir, melewati kota kuno Pergamon yang terdaftar di Daftar Warisan Budaya Dunia UNESCO, Suaka Burung İzmir, Karşıyaka, Alsancak, Seferihisar, Sığacık, Urla dan Alaçatı secara berurutan. Setelah melewati tempat-tempat indah tersebut, rute berakhir di Kota Kuno Ephesus, yang juga merupakan sebuah situs dari Daftar Warisan Budaya Dunia UNESCO.

Jelajahi Turkiye dari Belakang Sepeda
Jelajahi Turkiye dari Belakang Sepeda dok

Halaman:

Editor: Budi W


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x