Benarkah Penderita Bronkitis Bisa Menularkan Penyakitnya ke Orang Lain? Kenali Gejala dan Cara Pencegahannya

- 26 Februari 2023, 17:06 WIB
Benarkah Penderita Bronkitis Dapat Menularkan Penyakitnya ke Orang Lain?
Benarkah Penderita Bronkitis Dapat Menularkan Penyakitnya ke Orang Lain? /Pexels/Gustavo Ring

ZONA SURABAYA RAYA - Bronkitis merupakan kondisi pernafasan yang menyebabkan peradangan pada saluran bronkial. Menurut Medical News Today, ada dua jenis bronkitis, yakni akut dan kronis.

Sebuah studi tahun 2022 yang diterbitkan jurnal Stat Pearls menjelaskan bahwa bronkitis akut adalah penyakit pernafasan yang umum di Amerika Serikat.

Sebanyak 5% orang dewasa dilaporkan didiagnosis dengan kondisi tersebut setiap tahun.

Terkait dengan bronkitis kronis, American Lung Association melaporkan bahwa pada tahun 2018, sekitar 3,6 persen orang dewasa di Amerika Serikat didiagnosis dengan kondisi tersebut.

Baca Juga: Jadi Langganan Artis, Ini 3 Kuliner Legendaris Surabaya yang Bikin Lidah Sulit Berhenti Goyang

Umumnya menyerang wanita dan mereka yang berusia 65 tahun ke atas.

Gejala bronkitis dapat bervariasi tergantung pada jenis dan tingkat keparahan kondisinya.

Peradangan dapat menyebabkan pembengkakan dan produksi lendir, menyebabkan batuk terus-menerus yang bisa basah atau kering, mengi, rasa sesak di dada, dan sesak nafas.

Baca Juga: Dijuluki Singapura-nya Surabaya, Ini 3 Kafe Paling Hits dan Instagramable, Nggak Menguras Dompet Lho Rek!

Halaman:

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Health Digest


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x