Viral di Google, Fenomena Hujan Meteor Geminid Terjadi di Indonesia

- 13 Desember 2021, 18:15 WIB
Ilustrasi meteor
Ilustrasi meteor /Pixabay/Willgard

ZONA SURABAYA RAYA – Tanggal 14 Desember 2021, ada peristiwa apa ya?. Konon ada peristiwa fenomena alam yang bisa disaksikan oleh mata telanjang, sehingga  banyak Netizen yang tengah memperbincangkan masalah ini.

Bahkan di mesin Google pun ramai mencari dan memperbincangkan tepat 14 Desember besok, lalu ada apa sebenarnya pada tanggal tersebut.

Berdasarkan data yang didapat ZonaSurabayaRaya.com dari akun Instagram @infoastronomy pada minggu 12 Desember 2021 fenomena alam meteor Geminid yang bisa diamati di Indonesia dengan memperhatikan beberapa hal.

Diantaranya jangan amati di kota-kota besar, lokasi tempat pengamatan cuaca cerah dan tidak mendung, dan adaptasi mata kalian dengan langit malam minimal 30 menit. Kabarnya hujan meteor Geminid akan terlihat mulai pukul 20.06 WIB.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Curhat soal Video TikTok Pertamanya yang Dikomentari Netizen: Jenengan Kok Lucu Pak

Sepanjang malam, hujan meteor Geminid akan tetap aktif hingga menjelang fajar sekitar pukul 05.08 WIB.

Nasa akan menyiarkan secara langsung puncak hujan meteor geminid mulai tanggal 13 – 14 Desember 2021 melalui kamera meteorit di pusat penerbangan luar angkasa Marshall Nasa di Huntsville, Alabama, mulai pukul 8 malam CST di halaman Facebook.

Sekedar informasi, hujan meteor geminid disebabkan oleh puing-puing dari benda langit yang dikenal sebagai 3200 Phaethon, yang asal usulnya telah menjadi bahan perdebatan.

Baca Juga: Terungkap Sosok Artis BJ yang Ditangkap Atas Kasus Penyalahhunaan Narkoba

Halaman:

Editor: Julian Romadhon

Sumber: Infoastronomy.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah