Tertarik jadi Freelancer? Berikut 4 Langkah Mudah Menjadi Freelancer Sukses, Sangat Cocok untuk Pemula

26 Mei 2023, 18:15 WIB
Menentukan keahlian merupakan syarat pertama yang harus dipenuhi untuk menjadi seorang Freelancer untuk sukses di bidangnya. /Freepik/Seva Levytskyi

ZONA SURABAYA RAYA- Apakah Anda merupakan seorang mahasiswa atau pelajar yang ingin memiliki pendapatan? Atau seorang ibu yang tengah sibuk menjalani rutinitas keluarga atau Anda merupakan seorang karyawan yang ingin memiliki penghasilan tambahan diluar gaji utama? Profesi sebagai Freelancer atau pekerja lepas perlu untuk dicoba.

Peluang dan keinginan untuk menjadi seorang Freelancer tumbuh seiring dengan pesatnya perkembangan teknologi yang berdampak pada munculnya minat, keterampilan dan pekerjaan baru di era digital.

Khususnya, banyak kalangan khususnya generasi milenial dan Gen Z yang mengasah keterampilan baru berdasarkan pertumbuhan peluang pekerjaan dibidang teknologi digital karena kehidupan sehari-hari mereka yang umumnya tidak lepas dari aktifitas menggunakan media sosial.

Keterampilan-keterampilan tersebut diantaranya desain grafis, copywriting, videografer hingga virtual assistance. Tidak ada syarat khusus yang rumit untuk menjadi seorang Freelancer.

Baca Juga: Kuliner Unik Rawon Kalkulator! Inilah 4 Makanan Paling Hits yang Wajib Dicoba Saat Berkunjung ke Surabaya

Namun pada umumnya, untuk menjadi seorang Freelancer perlu memenuhi lima hal berikut membuka jalan karir sukses sebagai Freelancer. Berikut ini ulasannya seperti dilansir dari laman Enterpreneur, Jumat 26 Mei 2023.

1. Tentukan Keahlian

Hal yang paling menarik adalah ketika seseorang bekerja sesuai dengan minat dan bakatnya. Selanjutnya, minat dan bakat tersebut diasah menjadi sebuah keahlian.

Untuk mampu ahli disuatu bidang tertentu, seseorang membutuhkan alasan yang kuat untuk terus konsisten mempelajari suatu keterampilan yang diminati tersebut.

Begitu banyak peluang ditawarkan di era pesatnya laju pertumbuhan teknologi digital. Pertumbuhan bisnis yang lebih inklusif sehingga semua orang berpeluang menjadi wirausaha hanya dengan berbekal handphone dan media sosial.

Baca Juga: PPG Prajabatan Segera Dibuka! Pahami Arah Kebijakannya Sebelum Lakukan Pendaftaran 

Pertumbuhan bisnis yang lebih inklusif tersebut pula menjadi peluang bagi pekerja lepas atau Freelancer dalam menawarkan keahlian digital kepada UMKM atau klien potensial lainnya, seperti jasa desain grafis untuk poster online, jasa copywriting untuk kalimat iklan produk di website dan media sosial, jasa videografer untuk iklan visual guna meningkatkan pengunjung sebuah akun bisnis.

Sehingga keterampilan memang merupakan hal utama pertama bagi seorang Freelancer dalam membangun karirnya. Keterampilan merupakan jasa yang ditawarkan oleh Freelancer kepada calon kliennya.

2. Membangun Portofolio

Portofolio merupakan bukti bahwa seorang Freelancer telah berpengalaman dalam bidangnya.

Misalnya, seorang desainer grafis yang telah membuat logo kemasan bagi beberapa bisnis atau lembaga, seorang copywriter yang menulis iklan untuk media sosial bisnis tertentu, seorang fotografer yang telah melayani foto produk serta seorang videografer yang telah menghasilkan karya untuk kliennya.

Portofolio akan memudahkan jalan bagi Freelancer dalam membangun karirnya. Namun, bagaimana jika kita tertarik menjadi seorang Freelancer namun belum memiliki portofolio? Hal tersebut mudah saja, kita dapat menawarkan jasa keterampilan kepada mitra atau rekan, baik berbayar ataupun cuma-cuma.

Baca Juga: 7 Perguruan Tinggi Terbaik di Dunia, Nomor 1 Bukan Harvard 

Meskipun jasa ketarampilan seorang Freelancer awalnya dibayar secara cuma-cuma oleh mitra atau rekan terdekat, namun pengalaman bahwa Freelancer tersebut pernah berhasil menjalankan sebuah project tersebut, akan berdampak positif bagi pembentukan portofolio tahap awal. Sehingga kedepannya, pengalaman pernah mengerjakan project tersebut dapat dijadikan bukti bahwa sebagai Freelancer pemula, kita memiliki pengalaman keberhasilan dalam menyelesaikan sebuah project.

3. Menajemen Waktu

Berbeda dengan entrepreneur atau wirausaha yang bekerja dengan tim serta didukung oleh manajemen dan sistem bisnis yang lebih kompleks, sala halnya dengan seorang solopreneur, seorang Freelancer bekerja sendiri.

Sehingga, penting bagi seorang Freelancer untuk mampu melakukan manajemen waktu yang efektif, terutama kala menerima banyak klien dan pekerjaan.

Dalam semua bentuk bisnis layanan jasa maupun penjualan produk, kepuasan konsumen merupakan hal yang utama. Kepuasan konsumen tersebut salah satunya adalah ketika pesanan jasa diselesaikan secara tepat waktu.

4. Kemampuan Mencari Peluang

Tantangan bagi seorang Freelancer adalah kemampuan untuk mencari peluang klien. Sebenarnya, begitu banyak kanal yang dapat dimanfaatkan bagi seorang Freelancer untuk mendapatkan kliennya.

Seperti memanfaatkan situs kerja Freelance baik di dalam maupun diluar negeri, bergabung dengan komunitas, membangun website bisnis, membuat kartunama, melakukan pemasaran online hingga berkolaborasi dengan sesama Freelancer lain yang memiliki keahlian berbeda namun dapat mendatangkan project dan mendapatkan klien yang sama.

Baca Juga: 7 Perguruan Tinggi Paling Hijau di Indonesia, ITS Nomor Berapa?

Demikian empat langkah menjadi seorang Freelancer yang sangat mudah untuk diterapkan bahkan oleh seorang pemula sekalipun. Bagaimana, apakah Anda tertarik untuk menjadi seorang Freelancer?***

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Enterpreneur

Tags

Terkini

Terpopuler