Amalan Malam 1 Suro dan Muharram, Lakukan Sholat ini untuk Senjata Hadapi Krisis Ekonomi

18 Juli 2023, 11:15 WIB
Amalan Malam 1 Suro dan Muharram, Lakukan Sholat ini untuk Senjata Hadapi Krisis Ekonomi /Freepik/sketchpedia

ZONA SURABAYA RAYA - Bagi masyarakat Jawa, malam 1 Suro diyakini menjadi malam yang keramat. Namun dalam Islam, malam 1 Suro yang bertepatan dengan 1 Muharram merupakan Tahun Baru Islam.

Bahkan Muharram atau Suro berdasar kalender Jawa menjadi bulan yang dimuliakan Allah atau syahrullah.

Karena itu, di malam 1 Suro dianjurkan mengerjakan amalan-amalan baik. Selain memanjatkan doa awal dan akhir tahun, umat muslim dianjurkan untuk mengejarkan sholat sunnah.

Sholat sunnah yang dianjurkan di bulan Muharram atau Suro ini adalah sholat tasbih.

Baca Juga: Terbaru 2023, Inilah 20 Contoh Kata-kata Ucapan Tahun Baru Islam 1445 H yang Sejukkan Hati, Bisa untuk Medsos

Sholat tasbih ini sholat empat rakaat yang berisi bacaan tasbih sebanyak 75 kali pada setiap rakaatnya.

Dengan 4 rakaat, maka bacaan tasbih pada sholat tasbih sebanyak 300 kali.

Salah satu keistimewaan sholat tasbih adalah sebagai senjata menghadapi krisis di akhir zaman.

Rasulullah bersabda, "makanan orang beriman pada zaman munculnya Dajjal adalah makanan para malaikat, yaitu tasbih dan taqdis. Maka barangsiapa yang ucapannya pada saat itu adalah tasbih, maka Allah akan menghilangkan darinya kelaparan." (HR. al-Hakim)

Baca Juga: 1 Suro 2023 Kapan? Dikenal Keramat, Ini 2 Doa Malam 1 Suro agar Hajatmu Dikabulkan, Simak Cara Bacanya

Sementara hadits lainnya menjelaskan seperti berikut ini:

"Akan tetapi mereka membaca tasbih dan mensucikan Allah, dan itulah makanan dan minuman kaum beriman saat itu, tasbih dan taqdis." (HR. Abdul Razzaq, ath-Thayalisi, Ahmad, Ibnu Asakir).

TATA CARA SHOLAT TASBIH

Sholat tasbih merupakan sholat sunnah yang sangat dianjurkan untuk dikerjakan.

Jika memungkinkan setiap hari, seminggu sekali, setiap bulan, setiap tahun, atau setidak-tidaknya dilakukan sekali seumur hidup.

Baca Juga: Lakukan Maksiat, Zina dan Makan Uang Haram Selama Bulan Suro dan Muharram, Akibatnya Fatal, Ini Kata Kyai MUI

Melansir dari laman mui.or.id, sholat tasbih terdiri dari 4 rakaat. Jika dilakukan pada siang hari, maka 4 rakaat sekaligus 1 kali salam.

Jika dikerjakan pada malam hari, sunnah dilakukan setiap dua rakaat salam.

1. Niat Sholat Tasbih:

Jika dikerjakan langsung 4 rakaat, berikut ini niatnya:

أُصَلِّيْ سُنَّةَ التَّسْبِيْحِ أَرْبَعَ رَكَعَاتٍ لِلَّهِ تَعَالَى

Arab-Latin:
Ushollii sunnata tasbiihi arbaá rokaatin lillahi Ta'la,

Artinya:
“Saya niat melaksanakan shalat sunnah tasbih empat rakaat semata-mata karena Allah Ta’ala”.

Baca Juga: 25 Link Twibbon Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 H, Desain Terbaru 2023, Cocok untuk Medsos Kamu

Jika dikerjakan dua rokaat salam, begini niatnya:

أُصَلِّيْ سُنَّةَ التَّسْبِيْحِ رَكْعَتَيْنِ لِلَّهِ تَعَالَى

Arab-Latin:
Usholli sunnata tasbiichi rokataini lillahi Ta'ala.

Artinya:
“Saya niat melaksanakan shalat sunnah tasbih dua rakaat semata-mata karena Allah Ta’ala”.

Baca Juga: 12 Amalan di Bulan Muharram 1444 H dan 1 Suro 2022 Sesuai Sunnah Nabi, Bisa Menolak Sial dan Bencana

2. Cara Membaca Tasbih di Setiap Rakaat

Saat melaksanakan sholat tasbih, setiap rakaat disunnahkan membaca tasbih sebanyak 75 kali dengan rincian sebagai berikut :

- Sesudah membaca surat al-fatihah dan surat lainnya sebanyak 15 kali.

- Ketika ruku’ sesudah membaca do’a ruku’ sebanyak 10 kali.

- Ketika i’tidal sesudah membaca do’a i’tidal sebanyak 10 kali.

- Ketika sujud sesudah membaca do’a sujud sebanyak 10 kali.

- Ketika duduk di antara dua sujud sesudah membaca do’anya sebanyak 10 kali.

- Ketika sujud kedua sesudah membaca do’anya sebanyak 10 kali.

- Ketika bangun dari sujud kedua (sewaktu duduk istirahat atau sesudah membaca tahiyyat sebelum salam) sebanyak 10 kali.

Baca Juga: Ada Apa dengan Malam 1 Suro? Malam paling Keramat dalam Masyarakat Jawa

3. Bacaan Lafal Tasbih

Dengan demikian, jika dilakukan empat rakaat maka jumlah tasbih yang dibaca sebanyak 300 kali.
Sedang bacaan tasbih sebagai berikut:

سُبْحَانَ اللهِ وَالْحَمْدُ لِلَّهِ وَلاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَاللهُ أَكْبَرُ وَلاَ حَوْلَ وَلاَ قُوَّةَ إِلاَّ بِاللهِ الْعَلِيِّ الْعَظِيْم.

Arab-Latin:
Subhanallahi walhamdulillahi wa laailaaha illallhu wallaahu akbar walaa haula walaa quwwata illa billahil 'aliyyil 'adziim.

Baca Juga: Malam 1 Suro Dikenal Keramat, Boleh atau Tidak Berhubungan Intim? Begini Hukumnya Menurut Ulama

Artinya:
“Maha suci Allah dan segala puji adalah milik-Nya. Tiada tuhan selain Allah, Dia-lah Dzat Yang Maha Besar. Tiada daya dan kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah Dzat Yang Maha Tinggi lagi Maha Agung”.

Demikian tata cara sholat tasbih yang dianjurkan di malam 1 Suro 2023. ***

Editor: Ali Mahfud

Tags

Terkini

Terpopuler