Viral, Bentor di Dringu Probolinggo Dicuri Maling, Tak Sadar Aksinya Terekam CCTV

- 29 Juli 2023, 14:10 WIB
Tangkapan layar video maling curi Bentor di Desa Kalisalam Kecamatan Dringu Kabupaten Probolinggo
Tangkapan layar video maling curi Bentor di Desa Kalisalam Kecamatan Dringu Kabupaten Probolinggo /Zona Surabaya Raya /Ahmad Saifullah /

 

ZONA SURABAYA RAYA - Sebuah video dengan mempertontonkan seorang pria yang tak dikenal, diduga mencuri becak motor atau Bentor di Desa Kalisalam Kecamatan Dringu Kabupaten Probolinggo.

Aksi pria yang mencuri Bentor di Desa Kalisalam Kecamatan Dringu Kabupaten Probolinggo ini, terekam CCTV dan videonya viral.

Viralnya video tersebut karena diunggah pertama kali oleh akun Instagram atas nama @probolinggokita.

"Di Luar Prediksi Netizen Sebuah Bentor Digondol Maling,"tulis admin @probolinggokita seperti dikutip Zona Surabaya Raya (Pikiran Rakyat Media Network) Sabtu 29 Juli 2023.

Baca Juga: Gas Elpiji 3 Kg Sulit di Probolinggo Pasuruan, Ketua Komisi VI DPR RI Telepon Pertamina, Ini Katanya

Berdasarkan pantauan dalam video tersebut, terlihat seorang pria yang menggunakan baju gelap dengan menarik Bentor keluar dari pagar rumah warga.

Bahkan maling tersebut pada saat sampai di jalan desa, terlihat sedang tolah toleh. Padahal aksinya itu terekam CCTV.

"Sebuah bentor yang terparkir di halaman menjadi sasaran pencurian. Kejadian tersebut terjadi pada hari Jum'at sekitar pukul 02.25 tadi pagi,"tulisnya.

Baca Juga: Dilirik Jadi Calon Pj Bupati Probolinggo, Ini Respon Ugas

Admin juga melaporkan, kalau kejadian itu sebenarnya terjadi di Dusun Gepeng Desa Kalisalam Kecamatan Dringu Kabupaten Probolinggo.

"Kejadian tersebut terjadi di daerah Gepeng, Desa Kalisalam,"tambahnya.

Kepala Desa Kalisalam Kecamatan Dringu Kabupaten Probolinggo, Mattali membernarkan adanya peristiwa tersebut.

Baca Juga: Ugas Irwanto Dilirik Jadi Pj Bupati Probolinggo

Namun pihaknya tidak mengetahui secara pasti, lantaran pemilik Bentor tidak melaporkan pada Pemerintah Desa Kalisalam Kecamatan Dringu Kabupaten Probolinggo.


Sementara itu, Kapolsek Dringu Polres Probolinggo IPTU Ansori melalui Kanit Reskrim Bripka Era Praja, mengatakan , kalau hingga saat ini pihaknya masih belum menerima laporan.


Sampai saat ini, tidak ada warga masyarakat atau korbannya sendiri yang menghubungi kita, maupun secara langsung melaporkan, terkait peristiwa kejadian Bentor ke SPKT Polsek Dringu,"kata Era. ***

 

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah