Anak Penderita Kanker Tulang di Probolinggo Ditanggung BAZNAS untuk Tranportasi Perawatan

- 10 Februari 2023, 18:12 WIB
Mariatul Kibtiyah, anak tukang parkir di Probolinggo yang menderita kanker tulang
Mariatul Kibtiyah, anak tukang parkir di Probolinggo yang menderita kanker tulang /Saifullah

Sehingga, pada saat mendatangi tersebut, Baznas Kabupaten Probolinggo langsung memfasilitasi untuk keperluan transportasi selama perawatan.

Baca Juga: Heboh Berita Gibran Ditangkap Polisi Arab Saudi, Ini Klarifikasi Putra Presiden Jokowi, Senggol Demokrat

"Kita fasilitasi untuk keperluan transportasi selama perawatan,"paparnya.

Sebelumnya diberitakan, seorang anak tukang parkir di Kabupaten Probolinggo, harus berjuang hidup untuk melewan penyakit yang dideritanya.

Sebab, anak tukang parkir atas nama Mariatul Kibtiyah berasal dari Kecamatan Pajarakan Kulon Kecamatan Pajarakan Kabupaten Probolinggo, menderita kanker tulang.

Anak tukang parkir yang sudah duduk sebagai Siswa SMP Islam Abd Wahid di Kabupaten Probolinggo ini, menderita kanker tulang di bagian kaki sebelah kiri.

Baca Juga: Santri dan Kyai Meninggal di Mushola dan Masjid saat Hadiri 1 Abad NU, PBNU: Banyak Kejadian di Luar Nalar

Putri kedua dari pasangan suami istri atas nama M Saiful Fatah dan Nikmaturrahmah tersebut, harus bolak-balik menjalani kemoterapi.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, Mariatul Kibtiyah mulai merasakan ada kanker tulang di bagian kakinya, saat duduk di bangku sekolah dasar kelas VI.

Saat itu masih merasakan sakit yang begitu serius di bagian lutut ketika duduk di bangku SD kelas VI.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah