Pemkot Probolinggo Raih Rekor MURI,  dengan Melibatkan Siswa SMK Terbanyak

- 31 Januari 2023, 18:15 WIB
Pemkot Probolinggo Raih Rekor MURI,  dengan Melibatkan Siswa SMK Terbanyak
Pemkot Probolinggo Raih Rekor MURI,  dengan Melibatkan Siswa SMK Terbanyak /Saifullah /

 

ZONA SURABAYA RAYA - Pemkot Probolinggo berhasil meraih rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (Muri) pada Selasa 31 Januari 2023.

Diraihnya rekor Muri oleh Pemkot Probolinggo tersebut, karena pelatihan pembuatan meja lipat rangka baja ringan secara hybrid kepada pelajar SMK terbanyak di Kota Probolinggo

Kegiatan yang merupakan rangkaian dari refleksi 4 tahun kepemimpinan Wali Kota Probolinggo berhasil memecahkan rekor MURI dengan melibatkan 1.026 siswa SMK.

Sebelumnya, pelatihan ini telah dilakukan selama 4 hari dari tanggal 24 – 27 Januari lalu dengan melibatkan 7 SMK yang menghasilkan 100 meja lipat dalam kondisi 70 persen.

Baca Juga: Marak Pembobolan M-Banking, OJK Ajak Masyarakat Jakankan 6 Langkah Pengamanan

Perwakilan MURI Sri Widayati mengatakan, pemecahan rekor bukan yang pertama bagi Kota Probolinggo.  

Sebelumnya pernah berhasil mencatat rekor  pembuatan kerajinan dari bahan daur ulang dengan peserta terbanyak di tahun 2013, training safety riding dengan peserta perempuan terbanyak di tahun 2015, membuat ikan asap krispi terbanyak di tahun 2019 dan sajian ketan kratok terbanyak di tahun 2020.

“Di hari ini (31 Januari 2023).kami bangga dan bersyukur berada disini menyaksikan karya spektakuler dari adik-adik SMK se Kota Probolinggo dengan pelatihan pembuatan meja lipat rangka baja ringan secara hybrid dengan peserta terbanyak yaitu 1.026 siswa dalam rangka refleksi 4 tahun kepemimpinan Wali Kota Probolinggo. Semoga dengan kepemimpinan beliau Kota Probolinggo semakin jaya, masyarakatnya semakin kreatif dan sejahtera,” ujarnya.

Halaman:

Editor: Timothy Lie


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x