Jumlah Pendaftar PPK KPU Kabupaten Probolinggo Terbanyak se-Jawa Timur, Ini Angkanya

- 30 November 2022, 11:45 WIB
Jumlah Pendaftar PPK KPU Kabupaten Probolinggo Terbanyak se-Jawa Timur, Ini Angkanya
Jumlah Pendaftar PPK KPU Kabupaten Probolinggo Terbanyak se-Jawa Timur, Ini Angkanya /ZONA SURABAYA RAYA/AHMAD SAIFULLAH

ZONA SURABAYA RAYA - Jumlah pendaftar sebagai calon Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di KPU Kabupaten Probolinggo, terbanyak nomor 1 di Jawa Timur.

Tercatat, sejak berakhirnya pendaftaran calon PPK di KPU Kabupaten Probolinggo, ada 1.644 jumlah pendaftar yang ingin menjadi PPK pada pemilu serentak 2024.

Jumlah pendaftar di KPU Kabupaten Probolinggo ini, menjadi pemecah rekor dengan calon terbanyak di Jawa Timur.

Ketua KPU Kabupaten Probolinggo, Lukman Hakim, mengatakan, membludaknya pendaftar di tingkatan PPK ini merupakan keberhasilan KPU dalam melakukan sosialisasi terhadap masyarakat.

Baca Juga: Contoh Soal CAT PPK dan PPS Pemilu 2024, Cek di sini Lengkap dengan Jawabannya

Menurut Lukman, tingginya animo masyarakat dengan mendaftar sebagai penyelenggara Pemilu di tingkat kecamatan ini menunjukkan semangat warga Kabupaten Probolinggo.

Selain itu, warga Masyakarat Kabupaten Probolinggo, ingin mensukseskan Pemilihan Umum atau Pemilu serentak 2024 mendatang.

Baca Juga: KPU Kota Probolinggo Sudah Buka Pendaftaran PPK, Selengkapnya Klik di Sini

"Ini menunjukkan keberhasilan sosialisasi KPU Kabupaten Probolinggo dan sekaligus animo yang luar biasa dari masyarakat Kabupaten Probolinggo untuk menyukseskan Pemilu serentak tahun 2024 dengan menjadi penyelenggara Pemilu," katanya, Rabu 30 November 2022.

Halaman:

Editor: Rangga Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x