Rumah Warga Kramat Probolinggo Ambruk, Ditimpa Longsor

- 13 Agustus 2022, 22:15 WIB
Warga saat melihat rumah Ambruk di Probolinggo./Zona Surabaya Raya /BPBD Kabupaten Probolinggo.
Warga saat melihat rumah Ambruk di Probolinggo./Zona Surabaya Raya /BPBD Kabupaten Probolinggo. /

ZONA SURABAYA RAYA - Badan Penanggulangan Becana Daerah (BPBD) Kabupaten Probolinggo melaporkan, hujan dengan intensitas sedang yang terjadi di Kabupaten Probolinggo, membuat sebuah rumah ambruk.

Ambruknya rumah itu terjadi di Dusun Kramat Desa Tarokan Kecamatan Banyuanyar Kabupaten Probolinggo ini, pada Sabtu 13 Agustus 2022.

Rumah itu ambruk, akibat diterpa longsor tanah yang tidak mampu menahan tanah, sehingga terjadi longsor dan menimpa rumah warga.

"Kondisi ini diduga menjadi pemicu terjadinya TPT Longsor, karena tidak dapat menahan beban dan kondisi tanah yang gembur,"tulis BPBD Kabupaten Probolinggo, dalam akun Instagram resminya.

Baca Juga: Jalani Laga Persahabatan Pesepakbola Tewas Disambar Petir

Dampak dari longsor dengan kondisi tanah yang gembur itu, membuat rumah milik Niwi ambruk atau mengalami rusak berat.

"Dampak dari kejadian tersebut mengenai salah satu rumah warga hingga Rusak Berat milik Bpk Niwi,"terangnya.

Dalam peristiwa itu, tidak ada korban jiwa yang mengakibatkan korban luka-luka atau lainnya.

"Tidak ada korban dalam kejadian ini,"tegasnya dalam akun Instagram @bpbdkabprob.

Halaman:

Editor: Timothy Lie

Sumber: BPBD


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x