Keisya Levronka Fals Malu Dibully Netizen, Citra Scholastika dan Indra Lesmana langsung Membela!

- 26 Juni 2022, 12:30 WIB
Terus di-bully netizen, penyanyi Keisya Levronka mengaku malu atas suaranya yang fals tapi Citra Scholastika dan Indra Lesmana membela.
Terus di-bully netizen, penyanyi Keisya Levronka mengaku malu atas suaranya yang fals tapi Citra Scholastika dan Indra Lesmana membela. /Instagram/@citrascholastika/@keisyalevronka/ANTARA

ZONA SURABAYA RAYA - Terus menerus di-bully netizen, penyanyi Keisya Levronka mengaku malu atas suaranya yang fals, tapi Citra Scholastika dan Indra Lesmana langsung membela sang penyanyi Tak Ingin Usai tersebut.

Sebelumnya, Keisya Levronka secara sadar meminta maaf atas suaranya yang fals ketika menyanyikan lagu sendiri saat tampil live di Sarinah, Jakarta, Sabtu, 25 Juni 2022, kemarin.

Suara Keisya Levronka yang fals itu terjadi ketika dia gagal mencapai high note atau nada tinggi pada tembang miliknya sendiri yaitu Tak Ingin Usai.

"Aku jelas malu-lah," aku Keisya kepada para wartawan, Minggu, 26 Juni 2022.

Baca Juga: Keisya Levronka Fals? Nih, Download dan Lirik Lagu Tak Ingin Usai dan Tantang Nada Tingginya!

"Kalian mancing-mancing terus, sih," sambungnya.

Meski mengaku salah, Keisya tetap akan menjadikan insiden suara paraunya itu sebagai pelajaran berharga.

Baca Juga: Keisya Levronka Gagal Nada Tinggi Lagu Tak Ingin Usai, Komentar Kejam Netizen bikin Ngelus Dada

"Yang penting aku akan perbaiki, aku gak sedih kok, aku baik-baik saja," tambah Keisya.

Halaman:

Editor: Rangga Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah