Bukan Drama Sinetron, Dua Sejoli Menikah Tanpa Memandang Kekurangan Sang Pasangan, Warganet Beri Doa Terbaik

- 27 Desember 2021, 13:29 WIB
Pernikahan sejoli tanpa memandang fisik
Pernikahan sejoli tanpa memandang fisik /TikTok @Sukasuka83/

ZONA SURABAYA RAYA - Sebuah video pernikahan sepasang pengantin, mendadak viral di media sosial TikTok.

Video pernikahan itu viral karena pernikahan yang digelar dinilai tak memandang fisik.

Hal tersebut karena diketahui sang pengantin wanita memiliki kekurangan pada tubuhnya, yakni tidak mempunyai kaki.

Usai diunggah oleh akun TikTok @Sukasuka83, sontak video tersebut menjadi buah bibir di kalangan warganet.

Baca Juga: Pagar Manusia Sepanjang 600 KM, Tersusun Dari Lebih 2 Juta Orang yang Dikenal dengan Black Ribbon Day

Bahkan, video yang diunggah pada 26 Desember 2021 itu telah ditonton lebih dari 3 juta kali.

“Tahniah, Alhamdulillah Majelis kedua belah pihak selesai,” tulis si pengunggah video seperti dikutip ZonaSurabayaRaya, pada Senin 27 Desember 2021.

Dalam video viral itu terlihat mempelai wanita mengenakan gaun pengantin berwarna cokelat muda.

Tampil sangan anggun dan cantik pada busana sang pengantin wanita terdapat mahkota yang dipasang di atas hijabnya.

Baca Juga: Tidak Bersalah, Pria Ini Dipenjara 43 Tahun Karena Pembunuhan yang Tak Dilakukannya

Pengantin wanita tersebut tampak digendong oleh seorang pria berbaju putih yang merupakan sang kakak.

Dalam lanjutan video tampak pengantin wanita diserahkan kepada suaminya yang juga mengenakan pakaian berwarna senada.

Kedua mempelai itu pun tersenyum seraya berpose di depan kamera.

Diperlihatkan juga foto ketika kedua pengantin sedang berada di singgasana dengan dikelilingi teman-temannya.

Raut kebahagiaan pun terpancar dari wajah mereka.

Meski belum jelas di mana lokasi kejadian tersebut, namun diduga pernikahan itu berlangsung di Malaysia.

Halaman:

Editor: Timothy Lie

Sumber: TikTok @Sukasuka83


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x