Ketiban Durian Runtuh! Delapan Mitra Pengemudi di Surabaya Dapat Mobil dari Aplikator Penyedia Jasa

- 30 Agustus 2023, 16:50 WIB
Ketiban Durian Runtuh! Delapan Mitra Pengemudi di Surabaya Dapat Mobil dari Aplikator Penyedia Jasa
Ketiban Durian Runtuh! Delapan Mitra Pengemudi di Surabaya Dapat Mobil dari Aplikator Penyedia Jasa /Grab Indonesia

ZONA SURABAYA RAYA - Berasa seperti ketiban durian runtuh! Mungkin inilah yang saat ini sedang dirasakan delapan mitra pengemudi Setia di Surabaya yang mendapatkan mobil.

Aplikator penyedia layanan jasa ojek online, Grab yang juga merupakan superapp terkemuka di Asia Tenggara, bersama PT Teknologi Pengangkutan Indonesia (TPI), perusahaan rental kendaraan, kembali memberikan mobil bagi 456 mitra pengemudi setia yang tergabung dalam program loyalitas Grab bernama GOLD Kapten.

Serah terima 456 unit mobil ini juga diterima oleh mitra pengemudi di wilayah Medan dan Surabaya untuk pertama kalinya.

Dalam penyerahan mobil tersebut Director of East Indonesia, Grab Indonesia, Halim Wijaya, menyampaikan, program pemberian mobil angkatan kedua ini sangat spesial sebab untuk pertama kalinya terdapat mitra pengemudi dari Surabaya yang berpartisipasi.

Baca Juga: Hore UMKM di Kota Kecil Dapatkan Bantuan Modal dan Pendampingan dari Grab, Emtek dan Bukalapak

“Selamat pada delapan GOLD Kapten yang dedikasinya menjadi panutan bagi Mitra lainnya. Semoga perolehan ini dapat jadi bukti jerih payah yang dapat dinikmati bersama keluarga,” ucapnya.

GOLD Kapten merupakan program loyalitas bagi mitra pengemudi GrabCar yang memanfaatkan fasilitas sewa kendaraan dari TPI yang diluncurkan pada tahun 2017.

Sebagai informasi, mitra pengemudi yang dapat mengikuti program ini adalah mereka yang telah bergabung minimal 5 tahun dan berhasil menyelesaikan 240 pembayaran rental tanpa keterlambatan, tidak pernah melakukan pelanggaran kode etik, serta memiliki performa yang baik.

Halaman:

Editor: Timothy Lie


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x