Parade Surabaya Juang Siap Jadi Event Nasional di 2024, Sudah Gak Sabar Lagi Kan?

- 6 November 2023, 10:30 WIB
Parade Surabaya Juang Siap Jadi Event Nasional di 2024
Parade Surabaya Juang Siap Jadi Event Nasional di 2024 /Diskominfo Surabaya/

ZONA SURABAYA RAYA - Acara tahunan Parade Surabaya Juang 2023 telah sukses meriahkan warga Surabaya pada hari Minggu, 5 November 2023. Dengan berbagai pertunjukkan yang memukau, Jalan Pahlawan hingga Jalan Walikota Mustajab menjadi saksi perhelatan spektakuler ini.

Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, bersama dengan Ketua Tim Penggerak (TP) PKK, Rini Indriyani, turut serta dalam Parade Surabaya Juang 2023. Bahkan, keduanya berjalan beriringan sambil mengendarai sepeda motor klasik, menambah semarak acara tersebut.

Sebagai wujud penghargaan kepada para pahlawan yang gugur dalam pertempuran 10 November 1945 di Kota Surabaya, Wali Kota Eri Cahyadi mengungkapkan bahwa acara ini diadakan setiap tahun untuk memperingati Hari Pahlawan.

Baca Juga: Ngopi di Warkop Mak Waris yang Melegenda yang Terkenal Kopi Ijo dan Jadi Favorit Warga Tulungagung

Dalam upaya agar penghargaan terhadap para pahlawan selalu terjaga dan dikenang oleh seluruh masyarakat, Pemerintah Kota Surabaya telah mengusulkan agar Parade Surabaya Juang masuk dalam Kharisma Event Nasional (KEN) 2024.

"Parade Surabaya Juang sudah kita daftarkan ke KEN ya, jadi insyaallah satu di antaranya adalah Parade Bunga dan juga Parade Juang ini. Insyaallah semoga tahun depan bisa masuk ke dalam agenda nasional," tutur Wali Kota Eri Cahyadi, Minggu, 5 November 2023, dikutip dari laman resmi Pemkot Surabaya.

Selain Parade Surabaya Juang, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya juga telah mendaftarkan agenda tahunan lainnya ke KEN Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Republik Indonesia (RI), yaitu Festival Rujak Uleg. Pemkot juga berencana untuk mendaftarkan Parade Bunga dan Drama Kolosal Perobekan Bendera ke dalam KEN Kemenparekraf RI.

Wali kota Surabaya, Eri Cahyadi, berharap bahwa agenda-agenda yang telah diajukan ke KEN Kemenparekraf RI akan semakin menarik minat masyarakat untuk datang berkunjung ke Kota Surabaya. Menurutnya, semakin banyak kunjungan akan meningkatkan perekonomian kota ini.

Parade Surabaya Juang Siap Jadi Event Nasional di 2024

Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga serta Pariwisata (Disbudporapar) Kota Surabaya, Wiwiek Widayati, menjelaskan bahwa Parade Surabaya Juang saat ini sedang dalam tahap verifikasi di Pemerintah Provinsi Jawa Timur sebelum diajukan ke Kemenparekraf RI.

Halaman:

Editor: Rangga Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x