Bertemu SMSI, Wali Kota Eri Cahyadi Bicara UMKM: Omzet Satu Stan di Tunjungan Romansa Rp5 Juta saat Weekend

- 6 September 2023, 22:00 WIB
Wali Kota Eri Cahyadi berdiskusi dengan pengurus SMSI Kota Surabaya di Balai Kota, Rabu, 6 September 2023
Wali Kota Eri Cahyadi berdiskusi dengan pengurus SMSI Kota Surabaya di Balai Kota, Rabu, 6 September 2023 /Zona Surabaya Raya/PRMN

ZONA SURABAYA RAYA- Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi bicara perkembangan kota yang dipimpinnya saat menerima kedatangan pengurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kota Surabaya, Rabu 6 September 2023.

Salah satu indikator perkembangan kota yang dipaparkan Eri Cahyadi mengenai ekonomi kerakyatan atau Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Surabaya.

Untuk menggerakkan ekonomi kerakyatan itu, Eri Cahyadi melibatkan masyarakat Surabaya, mulai akademisi hingga komunitas. Alhasil, ekonomi masyarakat kecil pun terangkat.

"Dalam banyak kesempatan saya selalu katakan, Pemkot Surabaya tidak bisa sendirian membangun kota ini," kata Eri Cahyadi dalam pertemuan dengan pengurus SMSI Kota Surabaya di ruang kerja Wali Kota.

Baca Juga: Eri Cahyadi Menyodok di Bursa Cagub - Cawagub Jawa Timur, Benarkah Calon Duet Khofifah di Pilgub 2024?

Ia mengajak semua masyarakat terlibat untuk membangun kota Surabaya, termasuk para pemilik media yang tergabung SMSI.

"Butuh keterlibatan semua pihak untuk saling bekerja sama, dan mari membangun kota ini dengan keguyuban serta gotong royong," sambung Eri.

Mantan kepala Badan Perencanaan Kota (Bappeko) Surabaya ini menambahkan pihaknya sudah menjalin mitra kerjasama dengan banyak lembaga.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x