Surabaya Bakal Punya Wahana Wisata OffRoad, Tempatnya di Sini Loh

- 31 Januari 2023, 15:17 WIB
ilustrasi Trek off-road
ilustrasi Trek off-road /Pikiran Rakyat/ Aldiro Syahrian/

Baca Juga: Rawan Pergaulan Bebas, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi Minta Orang Tua Didik Anak dengan Ilmu Agama

Pembangunan wisata offroad di Tahura Pakal tersebut, seperti dijelaskan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi melibatkan pihak ketiga atau investor.

Pemkot Surabaya sendiri memberikan dukungan dengan menyediakanakses jalan bagi keberadaan destinasi wisata itu.

Dikatakan bahwa saat ini sudah mulai berjalan, di mana pemerintah bertugas membebaskan jalan menuju ke Taman Hutan Raya Pakal.

“Jadi kita kerjasama," ungkapnya.

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi juga mengungkapakan bahwa selain mobil offroad, juga terdapat sejumlah wahana menarik lain yang bakal tersedia di Tahura Pakal.

Seperti di antaranya, camping ground, flying fox hingga tempat untuk outbound.

Sehingga konsepnya adalah alam di dalam Taman Hutan Raya Pakal.

"Jadi konsep alam yang ada di Taman Hutan Raya Pakal," terang Eri Cahyadi.

Kota Surabaya sendiri, kata Eri Cahyadi memiliki banyak tempat yang potensinya luar biasa untuk dikembangkan menjadi destinasi wisata.

Halaman:

Editor: Timothy Lie


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah