Galaxy Open Tuntas, Tiga Turnamen Biliar Siap Digelar Lagi di 2024, Ini Daftar Pemenangnya

- 18 November 2023, 18:21 WIB
Para pemenang turnamen biliar Galaxy Open 2023
Para pemenang turnamen biliar Galaxy Open 2023 /Zona surabaya Raya

ZONA SURABAYA RAYA - Turnamen biliar bertajuk Galaxy Open 2023 sukses digelar di Surabaya selama 6 hari dari 12-17 November 2023. Sebanyak 340 pebiliar mengikuti turnamen ini untuk memperebutkan trophy dan hadiah uang total Rp89,8 juta.

Dari peserta sebanyak itu, juara 1 disabet pebiliar dari Sidoarjo atas nama Kocis. Ia pun berhak mendapatkan piala dan uang tunai Rp40 juta.

Sedang juara ke-2 diraih Pras dari Kediri, yang mendapatkan thropy dan uang tunai Rp15 juta.

"Rangking 3 bersama masing-masing mendapatkan uang tunai Rp5 juta," kata Cong Liek, panitia penyelenggara Galaxy Open 2023 dihubungi Sabtu, 18 November 2023.

Baca Juga: Shin Tae-yong Pimpin Pasukan Garuda: Update Terbaru Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Menarik dari turnamen ini, pemenang 1-4 tidak ada peserta dari Surabaya. Menurut Cong Liek, pebiliar dari Surabaya sebenarnya punya skill di atas rata-rata.

"Bisa karena faktor mental bertanding, mereka jadi kalah. Jam terbang memang perlu," cetus Cong Liek.

Kabar baiknya, lanjut Cong Liek, tahun 2024 nanti bakal digelar lagi turnamen biliar di Surabaya. Bahkan, ada tia turnamen biliar yang disiapkan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Surabaya dan Persatuan Olah Raga Bilyard Seluruh Indonesia (POBSI).

Baca Juga: Jadwal Indonesia vs Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Kapan dan Live di Mana? Simak juga Head to Head

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x