Laga Timnas Indonesia vs Kamboja dan Thailand di Piala AFF 2022 Bisa Dihadiri Suporter, Segini Harga Tiketnya

- 19 Desember 2022, 19:00 WIB
Laga Timnas Indonesia vs Kamboja dan Thailand di Piala AFF 2022 Bisa Dihadiri Suporter, Segini Harga Tiketnya
Laga Timnas Indonesia vs Kamboja dan Thailand di Piala AFF 2022 Bisa Dihadiri Suporter, Segini Harga Tiketnya /PSSI

ZONA SURABAYA RAYA- Kabar gembira bagi pecinta sepakbola pendukung Timnas Indonesia. Pasalnya, Piala AFF 2022 bisa dihadiri penonton.

Piala AFF 2022 sendiri akan digelar mulai 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023.

Timnas Indonesia akan menjalani laga home melawan Kamboja pada Jumat, 23 Desember 2022.

Selanjutnya, Timnas Indonesia melawan Thailand pada 29 Desember 2022.

Baca Juga: Piala AFF 2022: Inilah Daftar 23 Nama Pemain Timnas Indonesia, 2 Pilar Persebaya Aman, 5 Pemain Dicoret

Di Piala AFF ini diterapkan format kandang (home) dan tandang (away). Khusus Indonesia akan mejalani laga home di Stadion Utama Gelora Bung Karno (US GBK) Jakarta.
Sementara laga tandang dijalani ke markas Brunei dan Filipina.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada Kepolisian Republik Indonesia karena telah memberikan izin kehadiran penonton untuk dua pertandingan Piala AFF 2022 dengan jumlah terbatas," kata Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan dikutip dari laman resmi PSSI, Senin 19 Desember 2022.

Iriawan juga mengucapkan terima kasih kepada Menpora Zainudin Amali yang banyak membantu persepak bolaan Tanah Air, termasuk pihak-pihak yang membantu kemajuan sepak bola Tanah Air.

Baca Juga: Bukan Cuma Argentina, Ini Daftar Lengkap Negara Juara Piala Dunia dari Masa ke Masa, Siapa Terbanyak?

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah