Protes Wasit, Juru Taktik Persebaya Surabaya Aji Santoso Dapat 'Surat Cinta' PSSI, Simak Isinya

- 18 Desember 2022, 18:10 WIB
Wasit Ginanjar Rahman Latief yang memimpin pertandingn Persebaya Surabaya vs Persik Kediri mendapat kritik dari Pelatih Aji Santoso
Wasit Ginanjar Rahman Latief yang memimpin pertandingn Persebaya Surabaya vs Persik Kediri mendapat kritik dari Pelatih Aji Santoso /Kolase Foto: Instagram @officialpersebaya

ZONA SURABAYA RAYA- Juru taktik Persebaya Surabaya Aji Santoso dan manajer Bajol Ijo Yahya Alkatiri mendapat 'surat cinta' dari Komisi Disiplin PSSI (Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia).

Surat cinta alias sanksi teguran dijatuhkan ke Aji Santoso dan Yahya Alkatiri, buntut protes keras terhadap wasit yang merugikan Persebaya Surabaya.

Persebaya Surabaya dalam dua pertandingan melawan Persik Kediri dan Persib Bandung dirugikan wasit.

Namun saksi teguran dari PSSI itu terkait pertandingan Persebaya Surabaya vs Persik Kediri dalam lanjutan Liga 1 pada 13 Desember 2022.

Baca Juga: Kemenangan 'Dirampok' Wasit, Bos Persebaya Azrul Ananda Ungkap 3 Fakta Mengejutkan soal PSSI, Apa Itu?

Usai pertandingan yang berakhir 1-1 itu, Pelatih Persebaya Aji Santoso mereaksi keras. Ia terang-terangan menyebut kemenangan Bajol Ijo 'dirampok' oleh wasit.

Jenis pelanggaran yang membuat Aji Santoso dan Yahya Alkatiri ditegur adalah melakukan reaksi berlebihan dengan ucapan kepada perangkat pertandingan.

Baca Juga: LIGA 1: 'Dirampok' Wasit, Persebaya Surabaya Tidak akan Lelah Suarakan Kebenaran

Berikut ini hasil lengkap sidang Komite Disiplin PSSI yang digelar 15 Desember 2022 dikutip dari laman resmi PSSI.

1. Sdr. Luis Milla Aspas (Pelatih Persib Bandung)

- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022/2023
- Pertandingan: Persib Bandung vs Persebaya Surabaya
- Tanggal Kejadian: 10 Desember 2022
- Jenis Pelanggaran: melakukan perusakan dengan cara memukul bench
- Hukuman: Teguran Keras

2. Sdr. Aji Santoso (Pelatih Persebaya Surabaya)

- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022/2023
- Pertandingan: Persebaya Surabaya vs Persik Kediri
- Tanggal Kejadian: 13 Desember 2022
- Jenis Pelanggaran: melakukan reaksi berlebihan dengan ucapan kepada perangkat
pertandingan
- Hukuman: Teguran Keras

3. Sdr. Yahya Hasan Alkatiri (Ofisial Persebaya Surabaya)

- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022/2023
- Pertandingan: Persebaya Surabaya vs Persik Kediri
- Tanggal Kejadian: 13 Desember 2022
- Jenis Pelanggaran: melakukan reaksi berlebihan dengan ucapan kepada perangkat
pertandingan
- Hukuman: Teguran Keras

4. Sdr. Achmad Faris Ardiansyah (Pemain Dewa United FC)

- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022/2023
- Pertandingan: Dewa United FC vs Persib Bandung
- Tanggal Kejadian: 14 Desember 2022
- Jenis Pelanggaran: melakukan perusakan dengan cara memukul pintu ruang wasit
- Hukuman: Teguran Keras. ***

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah