Usai Menang atas PSIS, Dalam Sepekan ke depan Persebaya bakal Hadapi PSS Sleman dan Bali United

- 24 Agustus 2022, 11:04 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso.
Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso. /Persebaya Surabaya

ZONA SURABAYA RAYA - Persiapan Persebaya Surabaya yang mepet antar pertandingan Liga 1 Indonesia membuat pelatih Aji Santos berpikir keras.

Betapa tidak, dalam kurun waktu sepekan lebih sedikit, ada dua tim raksasa yang bakal meladeni Persebaya. Ini artinya, persiapan Bajol Ijo masih tetap mepet.

Tengok saja, pada tanggal 27 Agustus 2022 mendatang, PSS sudah menunggu pasukan Persebaya di Maguwoharjo, Sleman.

Berselang lima hari kemudian, giliran Persebaya Surabaya yang akan menjamu Bali United.

Baca Juga: Disiarkan di MOJI TV, Link Live Streaming Persebaya Surabaya vs PSIS Semarang, Kick Off Pukul 15.30 WIB

Kedua tim tersebut, baik PSS Sleman dan Bali United jelas bukanlah tim sembarangan.

PSS Sleman pastinya tengah mencari kemenangan di kandang sendiri. Sementara Bali United menjadi salah satu tim yang memiliki materi pemain mentereng.

Baca Juga: JADWAL DAN LINK STREAMING Persebaya vs PSIS, Lengkap Prediksi Susunan Pemain dan Head to Head: Wajib Menang!

Karena itu, kemenangan atas PSIS Semarang kemarin menjadi modal penting pasukan Persebaya sebelum menghadapi dua klub top tersebut.

Halaman:

Editor: Rangga Putra

Sumber: Persebaya Surabaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah