Kasus Hacker Bjorka, Remaja Madiun Jadi Tersangka, Ini Bukti-bukti yang Didapat Polisi: Motifnya Uang

- 16 September 2022, 18:19 WIB
Kasus Hacker Bjorka, Remaja Madiun Jadi Tersangka, Ini Bukti-bukti yang Diapat Polisi: Motifnya Dapat Uang
Kasus Hacker Bjorka, Remaja Madiun Jadi Tersangka, Ini Bukti-bukti yang Diapat Polisi: Motifnya Dapat Uang /YouTube/Miftah'S TV/

ZONA SURABAYA RAYA- Remaja asal Madiun, Jawa Timur berinisial MAH (21 tahun) ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus hacker Bjorka.

Penangkapan tersangka kasus Bjorka ini dilakukan Tim Siber Mabes Polri di Kabupaten Madiun pada Rabu, 14 September 2022, sekitar pukul 18.30 WIB.

Lantas, apakah MAH ini sosok asli hacker Bjorka ataukah anggota kelompok peretas?

Tim khusus bentukan Presiden Jokowi ini tampaknya tidak main-main. Polri mengamankan sejumlah barang bukti terkait keterlibatan tersangka dalam kasus Bjorka.

Baca Juga: Diduga Hacker Bjorka, Ini Identitas Asli Remaja Madiun yang Ditangkap Polisi

"MAH statusnya tersangka dan saat ini sedang diproses oleh Timsus," kata Juru Bicara Divisi Humas Polri Kombes Pol. Ade Yaya Suryana di Mabes Polri, Jakarta, Jumat 16 September 2022.

Meski telah ditetapkan tersangka, namun MAH tidak dilakukan penahanan oleh Tim Khusus (Timsus) yang dibentuk oleh pemerintah yang terdiri dari beberapa lembaga yakni Polri, Kemenko Polhukam, Kominfo, BSSN, dan BIN.

Baca Juga: Hacker Bjorka Masih Terus Beraksi, Moeldoko Layangkan Peringatan Keras

"Belum (ditahan) kan. (Statusnya) sedang diproses dan tidak dilakukan penahanan karena kooperatif," ujar Ade.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x