Alumni Universitas Indonesia Tuding Rektorat Bermental Orba, Buntut Pemanggilan BEM Usai Kritik Jokowi

- 28 Juni 2021, 19:13 WIB
Postingan BEM UI di akun instagram yang menyebutkan Jokowi The King of Lip Service
Postingan BEM UI di akun instagram yang menyebutkan Jokowi The King of Lip Service /Instagram.com/@bemui_official


ZONA SURABAYA RAYA - Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI) menjadi sorotan publik setelah mengkritik Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan sebutan ‘The king of lip service’ melalui media sosial. Buntut kritikan itu, pengurus BEM UI dipanggil Rektorat. Bahkan mereka mengklaim mendapat serangan digital, akun WhatssApp dan media sosialnya diretas.

Hal itu yang kemudian memantik sejumlah pihak bersuara. Termasuk alumni Universitas Indonesia (UI) yang saat ini menjadi ekonom, politisi, dan pejabat pemerintahan.

Salah satu alumni UI itu Fahri Hamzah yang kini menjadi pengurus Partai Gelora. Mantan Wakil Ketua DPR ini menyebut Rektorat UI bermental Orde Baru (Orba), karena mencoba mengancam mahasiswa yang kritis.

Baca Juga: Sebut Jokowi sebagai The King of Lip Service, Medsos dan WhatsApp Aktivis BEM UI Diretas

"Semoga tindakan Rektorat UI tidak benar. Kampus harus menjadi sumber kebebasan. Masa depan kita adalah kebebasan. Meski pandemi membelenggu fisik kita, tapi jiwa dan pikiran harus merdeka. Kampus adalah persemaian generasi kepemimpinan yang harus terlepas dari pengangkangan!," kata Fahri lewat akun twitternya, @Fahrihamzah dikutip Senin, 28 Juni 2021.

Fahri lantas menceritakan pengalamannya saat masih menjadi mahasiswa UI. Saat itu ia bersama rekan-rekannya mengkritik pembangunan Rektorat UI melalui koran kampus pada 1994. Saat itu ia dipanggil dan koran kampus tersebut dibredel.

"Tahun 1998 Orba tumbang. Rupanya mental Orba pindah ke Rektorat UI mengancam mahasiswa. Malu ah!," kata mantan petinggi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini.

Baca Juga: Deddy Corbuzer Menyesal sudah Undang Aldi Taher ke Podcast-nya: Selalu Bawa-Bawa Agama, Munafik!

Hal senada diungkapkan Faisal Basri. Pria yang dikenal sebagai ekonom ini mendukung BEM UI yang tengah menghadapi di kampus usai mengkritik Presiden Jokowi.

"Leon dkk (Ketua BEM UI Leon Alvinda Putra) jangan gentar. Kalian pantas muak dengan keadaan negeri. Tahu kan mengapa rektor takut dengan sikap kalian," cuit Faisal Basri melalui akun Twitter resminya, @FaisalBasri dikutip Senin, 27 Juni 2021

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah