Mimpi Indah, Arek Suroboyo ini Sukses

- 12 April 2022, 11:43 WIB
Komisaris dan CEO Crown Group, Iwan Sunito
Komisaris dan CEO Crown Group, Iwan Sunito /Zona Surabaya Raya/Ist

Perjalanan Crown Group hingga menapak ke posisi sekarang, sebagai “one of Australia’s largest private developers” tentu tidaklah mudah. Dibutuhkan persistensi, konsistensi, dan perseverance (daya tahan) untuk mengatasi hambatan yang ada.

Baca Juga: Pintu Terkunci, Satu Keluarga Terdiri Suami, Istri dan 3 Anak Tewas Terpanggang saat Rumahnya Terbakar

Namun itu semua (persistensi, dst) muncul karena Crown Group sendiri punya mimpi untuk membuat hal-hal besar dan hebat. “Jadi, setelah 25 tahun berkarya dan melihat perkembangan Crown Group, pada akhirnya saya meyakini betul kekuatan mimpi.”

Iwan sendiri mengaku belajar dari orang-orang hebat tentang arti mimpi. “Jika dulu our founding fathers, Soekarno, Hatta, Soepomo, Tan Malaka, Mohammad Yamin, Ki Hadjar Dewantara, Sutan Sjahrir tidak bermimpi untuk kemerdekaan Indonesia, mungkin kita tidak pernah bisa merdeka hingga detik ini,” tuturnya.

Hal yang sama, katanya, dia dapatkan ketika berkaca dari para pebisnis besar. “Apabila Harley & Davidson, Guglielmo Marconi, atau Henry Ford tidak mengejar mimpi mereka, kita tidak akan pernah mengenal motor, radio dan mobil,” tambahnya.

Jadi, apa sebenarnya mimpi Iwan untuk Crown Group? “Pada hal yang paling dasar, saya selalu bermimpi untuk membuat karya kami berikutnya adalah the next masterpiece. Kemudian, saya juga bermimpi bahwa Crown Group selalu naik level dari waktu ke waktu,” jawab Iwan menerangkan.

Tentu saja tak pernah ada mimpi yang berjalan mulus. Begitu pun Crown Group. Hantaman krisis Asia 1998, resesi properti negara bagian New South Wales (2004), dan Global Financial Crisis (2008), merupakan ombak besar yang siap menggulung Crown pada saat itu.

Terus, “Saat ini saya bisa tersenyum setiap teringat hantaman krisis tersebut, meskipun pada saat terjadi, panas dingin juga rasanya. Namun pada akhirnya, kami mampu bertahan, dan adalah kekuatan mimpi yang membuat kami bertahan,” jelas dia sembari tertawa.

Berangkat dari apa yang dialami, serta berkaca dari perjalanan orang-orang besar, Iwan meyakini tak ada mimpi hebat tanpa kerikil.

“Akan selalu ada hambatan. Tetapi, percayalah bahwa mimpi kita yang akan membuat kita tetap berjalan maju ke depan, mimpi kita yang akan membuat kita tetap fokus, mimpi kita pulalah yang membuat semua yang kita kerjakan menjadi berarti,” urainya lagi.

Halaman:

Editor: Budi W


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah