3 Manfaat Kacang Almond untuk Penderita Diabetes, Bisa Kontrol Gula Darah, loh!

4 Februari 2023, 16:30 WIB
ILUSTRASI: Kacang almond /unsplash/Kafeel Ahmed/

ZONA SURABAYA RAYA – Siapa sih yang gak kenal kacang almond? Kacang almond memiliki banyak manfaat nutrisi yang baik untuk tubuh, terutama bagi penderita diabetes.

Manfaat dalam satu kacang almond, terdiri dari tinggi protein, lemak sehat dan serat tetapi rendah karbohidrat.

Diabetes sendiri merupakan penyakit kronis yang ditandai dengan tingginya kadar gula darah.

Untuk mengatur kadar gula dalam darah, kita membutuhkan hormon insulin. Namun, pada penderita diabetes tidak mampu memproduksinya.

Baca Juga: Tips Menghadapi Orang Yang Keras Kepala, Coba Pakai Cara ini Pasti Langsung Klepek-klepek

Sebuah studi pada tahun 2010 menemukan bahwa almond dapat membantu meningkatkan sensitivitas insulin pada orang prediabetes/diabetes.

Dari banyaknya kandungan nutrisi yang ada di dalam kacang almond, nutrisi tersebut membawa berbagai macam manfaat bagi tubuh, terutama penderita diabetes.

Baca Juga: Selamat Tinggal Memori Penuh, Berikut Tips Agar Penyimpanan iPhone Tak Cepat Habis

So, melansir Healthline berikut adalah 3 manfaat kacang almond untuk diabetes yang harus kalian ketahui:

  • 1. Dapat membantu mengontrol kadar gula darah

Kacang almond mengandung tinggi magnesium yang dapat mengurangi risiko seseorang terkena diabetes tipe 2.

Pada tahun 2011, ada sebuah studi yang melibatkan 20 orang dengan diabetes tipe 2.

Dalam studi tersebut dibagi dua kelompok. Kelompok pertama memakan 60 gr kacang almond setiap hari dengan kelompok yang hanya menerapkan diet makanan.

Hasilnya kelompok pertama mengalami tingkat insulin puasa dan gula darah puasa yang lebih rendah dari kelompok kedua.

  • 2. Menjaga kesehatan jantung

Kacang almond mengurangi risiko penyakit jantung.

Baca Juga: Mengapa Daun Aglonema Saya Menguning? Jangan Panik, Ikuti Tips Merawat Aglonema Berikut Ini

Menurut Asosiasi Jantung Amerika (AHA), diabetes adalah salah satu dari tujuh faktor risiko utama penyakit jantung dan risiko paling parah yaitu meninggal dunia.

Kacang almond memiliki kandungan antioksidan, anti-inflamasi, lemak tak jenuh tunggal, dan lemak tak jenuh ganda.

Baca Juga: 5 Tips dan Trik Terbaik Main Game Stumble Guys, Dijamin Finish Terdepan!

Hal tersebutlah yang dapat membantu mengurangi kolesterol low-density lipoprotein (LDL), yang biasa disebut kolesterol ‘jahat’.

  • 3. Manajemen berat badan

Menjaga berat badan yang sehat penting bagi penderita diabetes.

Obesitas meningkatkan risiko terkena diabetes tipe 2 dan komplikasi lainnya, termasuk penyakit jantung.

Kacang almond kaya akan protein, serat dan lemak sehat.

Kandungan tersebut dapat membantu mengatur berat badan dengan ‘menyimpan’ rasa kenyang.

Semua manfaat itu memang bisa didapatkan saat kita mengkonsumsi kacang almond.

Baca Juga: 5 Tips Mudah agar Bayi Tidur Nyenyak di Malam Hari, Terhindar dari Sindrom Kematian Bayi Mendadak

Namun bagi penderita diabetes, kacang almond yang disarankan adalah almond tawar dan menghindari kacang almond yang dilapisi gula, madu, garam atau coklat.

Untuk mengkonsumsinya pun sangat simple, bisa dikonsumsi langsung, dicampur dengan oatmeal/muesli, sebagai topping salad, atau diolah menjadi susu.

Itulah informasi seputar 3 manfaat kacang almond untuk penderita diabetes. ***

Editor: Rangga Putra

Sumber: medicalnewstoday Healthline

Tags

Terkini

Terpopuler