Puluhan Warga Korban Banjir Dringu Mengungsi di Kantor Kecamatan

- 10 Maret 2024, 00:19 WIB
Salah satu warga yang mengungsi dijenguk oleh Gus Haris Pengasuh Ponpes Zainul Hasan Genggong Probolinggo
Salah satu warga yang mengungsi dijenguk oleh Gus Haris Pengasuh Ponpes Zainul Hasan Genggong Probolinggo /Zona Surabaya Raya /Ahmad Saifullah /

ZONA SURABAYA RAYA - Puluhan warga korban banjir Dringu Kabupaten Probolinggo, dievakuasi dan mengungsi di kantor kecamatan Dringu, Sabtu 9 Maret 2024.

Mereka yang mengungsi mulai dari lansia, anak-anak yang merupakan korban banjir Dringu Kabupaten Probolinggo.

Pantauan dilokasi, ada sekitar 30 orang yang mengungsi di Kantor Kecamatan Dringu Kabupaten Probolinggo.

Pihak pemerintah kecamatan langsung sigap dengan menyediakan karpet sebagai alas dan kasur tipis beristirahat. 

Baca Juga: Korban Banjir Dringu Probolinggo Kelaparan, Warga : Tolong Mas Kalau Ada Nasi Kirimkan

Sementara petugas gabungan dari BPBD Probolinggo, TNI dan Polri masih berjibaku di lokasi banjir.

Dalam kesempatan tersebut, Pengasuh Ponpes Zainul Hasan Genggong Probolinggo, Gus Haris menjenguk lansia korban banjir Dringu.

Saat itu Gus Haris langsung ditemani oleh anggota DPRD Kabupaten Probolinggo, Reno Handoyo ketika dilokasi pengungsian.

Baca Juga: Detik-detik Warga Evakuasi Lansia Korban Banjir Dringu Probolinggo

Halaman:

Editor: Ahmad Saifullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x