Facebook Luncurkan Bulletin, Platform Menulis untuk para Konten Kreator

- 30 Juni 2021, 13:00 WIB
Penampakan Facebook Bulletin.
Penampakan Facebook Bulletin. /FACEBOOK INC/

ZONA SURABAYA RAYA - Korporasi media sosial raksasa Facebook Inc me-launching layanan berlangganan Bulletin yang bisa memuat karya terbitan independen, termasuk tulisan maupun podcast.

"Melalui Bulletin, kami ingin mendukung kreator-kreator ini dan menyatukan perangkat yang sudah ada dengan sesuatu yang bisa secara langsung lebih mendukung penulisan dan konten audio - dari podcast sampai Live Audio Rooms- dalam satu tempat," ungkap VP Global News Partnership Campbell Brown dan Product Manager News, Anthea Watson Strong, Rabu, 30 Juni 2021.

Facebook Bulletin sekarang ini memang masih tersedia di Amerika Serikat. Facebook Bulletin menjanjikan penulis memiliki kebebasan untuk editorial.

Baca Juga: CASN-CPNS 2021: Pendaftaran hingga 21 Juli 2021, Ini Dokumen Wajib dan Syarat Daftar di sscasn.bkn.go.id

Konten kreator yang bergabung dengan Bulletin bakal mendapatkan situs mereka sendiri dan dibebaskan untuk mengatur gaya penerbitan tulisan.

Penulis juga dapat mengatur konten apa saja yang cuma bisa dinikmati dengan cara berlangganan.

Facebook juga menyediakan fitur analisis di Bulletin agar kreator lebih paham audiens mereka dan bisa mengembangkan langganan.

Konten yang dimuat di Bulletin bisa didistribusikan ke Facebook News dan Facebook Page.

Penulis juga akan bisa memanfaatkan perangkat yang sudah ada di Facebook untuk membuat komunitas, misalnya membuat grup, atau menggunakan Facebook Live dan Live Audio Rooms untuk berdiskusi.

Halaman:

Editor: Gita Puspa Ningrum

Sumber: Facebook


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah