Setelah Ehsan dan Jinora, Kini Alshad Ahmad Kasih Pakan Wagyu A5 untuk Selen, Mahal Banget!

- 7 Maret 2022, 09:37 WIB
Selen, harimau milik Alshad Ahmad yang baru berusia 4 bulan, kini bisa habiskan 2,5 kg daging sapi.
Selen, harimau milik Alshad Ahmad yang baru berusia 4 bulan, kini bisa habiskan 2,5 kg daging sapi. /Instagram @Alshadahmad

ZONA SURABAYA RAYA – Selen, harimau milik Alshad Ahmad yang baru berusia 4 bulan, kini bisa habiskan 2,5 kg daging sapi dalam sekali makan.

Akhir-akhir ini Youtuber sekaligus pembalap Alshad Ahmad bikin warganet heboh.

Ia memberikan daging Wagyu A5 untuk makanan Selen, nama harimau benggala putih miliknya.

Video tersebut diposting di kanal Youtube Alshad Ahmad pada Sabtu, 5 Maret 2022.

Baca Juga: Duo Crazy Rich Indra Kenz dan Doni Salmanan Diduga Lakukan Pencucian Uang Lebih Rp100 Miliar, Ini Temuan PPATK

Daging sapi Jepang premium ini ia beli dan dibandrol dengan harga Rp 5 juta.

Wagyu A5 sendiri adalah jenis daging sapi premium yang diidam-idamkan para penggemar olahan daging sapi.

Maka dari itu, tak semua orang bisa mencicipinya karena harga wagyu A5 yang sangat meroket.

Pemberian nama A5 mengindikasikan bahwa daging tersebut kualitasnya juga paling unggul.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Youtube Alshad Ahmad


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah