Sinopsis Putri Untuk Pangeran 6 Sepetember 2021, Vito Bawa Polisi Jemput Oma, Nawang Restui Mel dan Riski

- 6 September 2021, 06:47 WIB
Tangkap layar kaca sinetron Putri Untuk Pangeran, adegan Oma Soraya
Tangkap layar kaca sinetron Putri Untuk Pangeran, adegan Oma Soraya /Instagram /@putriuntukpangeran.mncp

ZONA SURABAYA RAYA - Sinopsis Sinetron Putri Untuk Pangeran 6 September 2021. Vito membawa polisi untuk menjemput Oma Soraya.

Dia dan Putri sudah menemukan bukti baru, bahwa Oma Soraya terlibat dalam kasus kematian Lisa.

Vito dan Putri menemukan supir angkot yang menjadi saksi bisu dari tingkah Oma Soraya kepada Lisa saat itu.

Baca Juga: Sinopsis Dari Jendela SMP 6 September 2021, Joko Frustasi, Raquel Coba Hibur, Wulan Mulai Sadar

Disisi lain, Pangeran tak yakin dengan bukti yang dimiliki oleh Vito dan Putri. Dia terus berusaha menyangkal keterlibatan Oma pada kasus kematian Lisa.

Tapi Vito tetap melaporkan Oma Soraya ke polisi. Saat itu, Oma Soraya panik dan mendapat saran dari Maura untuk segera meninggalkan Jakarta.

Sayangnya, Oma Soraya belum sempat melarikan diri dan terpaksa harus dijemput oleh pihak kepolisian.

Baca Juga: Sinopsis Love Story The Series 6 September 2021, Dinda Desak Ken Segera Tinggalkan Maudy

Sementara itu, Nawang dengan tegas menolak Tristan. Dia lebih memilih untuk merestui Mel dengan Riski.

Sebelumnya, Riski terus berusaha bekerja keras untuk mempertahankan hubungannya dengan Mel.

Riski mulai galau, dia sempat memikirkan, apakah dirinya tak layak untuk dicintai oleh siapapun.

Baca Juga: Sinopsis Putri Untuk Pangeran 3 Sepetember 2021, Riski Kerja Keras Pertahankan Mel, Tak Mau Dekat Tristan

Dia juga mengingat bagaimana cintanya kandas saat bersama Putri dan Naomi. Dia tak mau hal itu terjadi lagi pada Mel.

Riski ingin Mel ada untuk terus bersama dengan dirinya. Dia tak mau Mel jatuh kembali kepelukan Tristan.

Lalu bagaimana kisah selanjutnya? Jangan lewatkan Sinetron Putri Untuk Pangeran malam ini di RCTI+.***

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah