Lawan Baru Vario 160 dari Yamaha, Ancaman di Depan Mata, Simak Spesifikasi dan Keunggulannya

- 1 Juni 2023, 15:30 WIB
Yamaha Force 2.0
Yamaha Force 2.0 /Mahendra BigBike

Lalu pada bagian belakang menggunakan suspensi ganda, dan ini yang tidak ada pada Vario 160.

Baca Juga: Kemunculan Yamaha Mio Baru Bermesin 125 cc, Tapi Kok Tak Kelihatan di Dealer Resmi? Ternyata oh Ternyata

Selain itu kaki-kaki belakangnya juga lebih gambot dengan velg 13 inchi dan ban 130/70, serta pengereman belakang cakram yang membuat sektor suspensi dan kaki-kaki pada skutik Yamaha ini lebih unggul daripada Vario 160.

Meski Yamaha Force ini memiliki mesin 155 cc namun torsi yang dimiliki oleh Yamaha Force ini lebih besar dari Vario 160, dengan tenaga maksimum 11,3 KW atau setara dengan 15,3 TK pada 8000 RPM, dan torsi maksimum 13,9 nm pada 6500 RPM.

Itulah tadi spesifikasi Yamaha Force yang digadang-gadang bakal menjegal Vario 160, karena mesin pada Yamaha Force ini setara dengan mesin 160 cc yang dipunyai Vario 160.

Dan bahkan torsi pada Yamaha Force ini lebih besar, terlebih lagi pada bagian desain keseluruhan, serta fitur pada Yamaha Force ini juga tak kalah dengan Vario 160.

Baca Juga: Yamaha Jupiter 2023 Resmi Mengaspal, Motor Bebek Masih Bisa Laku di Pasar Indonesia?

Akan tetapi, sayangnya untuk harganya sendiri dari Yamaha belum membocorkannya, meski Yamaha nantinya bakal menghadirkan Force ini di Indonesia.***

Halaman:

Editor: Timothy Lie


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x