Tiguan Allspace Facelift, Transformasi Elegan dari Volkswagen di GIIAS 2023

13 Maret 2024, 17:30 WIB
Tiguan Allspace Facelift, Transformasi Elegan dari Volkswagen di GIIAS 2023 /berkendara

ZONA SURABAYA RAYA - Pada ajang GIIAS 2023, PT Garuda Mataram Motor sebagai APM resmi Volkswagen di Indonesia memperkenalkan New Tiguan Allspace, sebuah versi facelift dari Tiguan Allspace yang telah diperkenalkan pada tahun 2019.

Dalam peluncuran awalnya pada tahun 2023, Tiguan Allspace facelift ini dijual dengan harga 854 juta rupiah.

Namun, saat ini, harga tersebut telah turun menjadi 795 juta rupiah! Mari kita lihat apa saja yang ditawarkan oleh mobil ini.

Baca Juga: Hyundai Creta N Line: Sentuhan Sporty Menyapa Pasar Otomotif Jelang Ramadhan

Dari segi eksterior, New Tiguan Allspace menawarkan pembaruan yang mengesankan, termasuk pelek baru berukuran 20 inci, bumper depan dan belakang baru, serta lampu baru dengan teknologi IQ LIGHT.

Ditambah lagi dengan cladding baru yang menyatu dengan bodi mobil, memberikan kesan elegan yang lebih kuat.

Berpindah ke interior, kita akan menemukan setir baru, panel A/C baru, tuas transmisi baru, dan ambient light yang dapat dipilih warnanya sesuai keinginan.

Tambahan lainnya adalah hadirnya ventilated seats, yang sebelumnya hanya tersedia dalam bentuk heated seats.

Baca Juga: Wow! SUV Honda Mendominasi IIMS 2024, Tren Baru di Dunia Otomotif

Fitur-fitur lain seperti virtual cockpit, auto park assist, dan kamera 360 tetap tersedia pada mobil ini.

Dalam hal performa, New Tiguan Allspace masih mengandalkan mesin 1400cc Turbo (TSI) dengan tenaga 140 HP dan torsi 250 N.m., yang disalurkan ke roda depan melalui transmisi DSG 6 percepatan, yang merupakan tanda khas dari Volkswagen.

Dengan transformasi yang elegan dan pembaruan yang signifikan, Tiguan Allspace facelift menawarkan pengalaman berkendara yang lebih baik dan lebih mewah bagi para penggemar mobil Volkswagen di Indonesia.***

Editor: Timothy Lie

Tags

Terkini

Terpopuler