Jarang Haus, Faktanya Unta Bisa Menghabiskan 200 Liter Air Dalam Sekali Minum

- 11 Desember 2021, 08:05 WIB
Ilustrasi unta
Ilustrasi unta /Pixabay /Wolfgang_Hasselmann

ZONA SURABAYA RAYA - Unta merupakan salah satu transportasi yang diandalkan di padang pasir.

Selain itu, mereka juga dapat membawa beban berat.

Tidak heran jika unta dijuluki ships of the desert atau kapal gurun.

Padahal di habitat aslinya, persediaan air sangat sedikit.

Selain itu, cuacanya panas dan kering. Tapi, unta adalah hewan yang hebat. Mereka mampu bertahan di lingkungan seperti ini.

Baca Juga: Penemu Alat Pembunuh Sel Kanker dari Indonesia yang Faktanya Tak Dianggap di Negeri Sendiri

Kehebatan unta terletak di punuknya.

Punuk ini menyimpan lemak yang dijadikan cadangan saat mereka susah mendapatkan makanan.

Selain makanan, badan unta juga bisa menyimpan cairan. Mereka menyimpannya dalam cairan tubuh seperti darah.

Faktanya, ternyata unta merupakan peminum yang hebat.

Bukan minum alkohol tentunya, unta adalah jenis hewan yang dapat menyimpan banyak air dalam tubuhnya.

Baca Juga: Tradisi Modifikasi Tengkorak Bayi Suku Mangbetu Sebagai Simbol Keagungan

Hewan gurun ini bisa minum sampai 200 liter air pada suatu waktu. Mereka meminumnya dengan cepat. Bahkan mereka mampu minum 100 liter air hanya dalam waktu sekitar 10 menit.

Unta juga memiliki kemampuan luar biasa untuk menghindari dehidrasi.

Jika kebanyakan hewan akan mati dehidrasi saat kehilangan 20% cairan tubuh, unta dapat bertahan bahkan setelah kehilangan 40% air.

Unta memang dirancang sempurna untuk dapat bertahan hidup di padang pasir.***

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Realfact.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x