Puncak Sekawan Blitar, Sensasi Nongkrong dan Camping dengan View 4 Puncak Gunung yang Eksotis

20 Juli 2023, 14:28 WIB
Nongkrong di Puncak Sekawan Blitar terdapat view 4 puncak gunung yang eksotis /Instagram @puncak.sekawan

ZONA SURABAYA RAYA- Selain terkenal karena Candi Penataran, wisata alam di Blitar, Jawa Timur juga tak mau kalah. Salah satunya Puncak Sekawan.

Lokasinya berada di Desa Semen, Gandusari, Kabupaten Blitar. Dari pusat kota Blitar, Puncak Sekawan dapat ditempuh sekitar satu jam.

Puncak Sekawan mudah diakses oleh kendaraan roda dua maupun roda empat. Dari pusat Kecamatan Wlingi ambil ke timur laut arah Desa Semen. Saat sampai di Desa Semen, cukup mengikuti petunjuk jalan menuju Dusun Parang.

Sebelum tiba di lokasi, pengunjung harus sabar saat memasuki lahan perkebunan.

Baca Juga: De Karanganjar Koffieplantage, Tempat Ngopi yang Viral di Blitar Karena Unik dan Anti Mainstream

Pengunjung harap berhati-hati karena kondisi jalan sedikit tak mulus. Setibanya di lokasi, pengunjung harus menaiki sekitar 225 anak tangga untuk tiba di puncak.

Meskipun butuh tenaga yang banyak, akan tetapi dengan banyaknya pohon yang rindang seakan dapat mengobati rasa lelah.

Saat setelah sampai di puncak, pengunjung bisa melihat seluruh pemandangan sampai 360 derajat.

Selain itu dengan suasana alam yang indah, ada daya tarik lain yang dapat memikat pengunjung.

Baca Juga: Asia Eropa Park Tulungagung, Wisata Unik serasa Keliling 2 Benua Sekaligus dalam Satu Tempat!

Puncak Sekawan ini juga terletak diantara empat pegunungan dari segala penjuru. Di sebelah timur terdapat Gunung Kawi, di barat daya ada Gunung Kelud, di selatan ada Gumuk Gogoniti dan di sebelah barat ada Gunung Gedang.

Pengunjung disini dapat melakukan aktivitas seperti camping. Saat cuaca cerah, pengunjung dapat melihat sunset dan sunrise dengan jelas dan indah.

Puncak Sekawan juga dilengkapi fasilitas seperti paket camping, tracking, outbound, grill dan jeep.

Pengelola Puncak Sekawan juga menambah fasilitas seperti wifi gratis, musholla dan penyewaan peralatan tenda dengan tarif yang variatif.

Baca Juga: Ngambang Tirto Kencono Ponorogo, Sensasi Menikmati Sunset dengan View Telaga Ngebel dari Atas Ketinggian

Yang terbaru, disini juga terdapat café yang estetik. café disini menyediakan berbagai menu seperti makanan dan minuman.

Pengunjung bebas memilih tempat duduk karena café disini tempatnya semi outdoor dan outdoor. Pemandangan dari café juga langsung menuju ke hamparan pegunungan

Puncak Sekawan baru ditemukan pada tahun 2017 oleh para pemuda karang taruna setempat. Saat itu, mereka menggali potensi wisata desa agar bisa meningkatkan perekonomian warga sekitar.

Pada awalnya, tempat ini masih dipenuhi semak belukar, pepohonan dan rumput liar yang tumbuh menjalar.

Baca Juga: Sumber Banteng, Wisata Low Budget di Kediri yang Konon Mata Airnya Juga Dipercaya Bisa Sembuhkan Penyakit

Dulu, Puncak Sekawan hanya berupa jalan setapak. Jalan tersebut biasa digunakan oleh warga sekitar untuk mencari rumput. Hanya segelintir traveller yang menjamah lokasi ini dan bermalam di kawasan Puncak Sekawan.

Sadar akan potensi yang ada, pengelola Puncak Sekawan, Aziz lalu membersihkan lahan yang juga milik perhutani itu.

Pada akhirnya, para wisatawan, mulai berkunjung kesini pada tahun berikutnya.

Untuk tiket masuk, setiap pengunjung cukup membayar dengan harga Rp10.000 saja. Sedangkan untuk tarif parkir sebesar Rp5.000 saja.***

Editor: Ali Mahfud

Tags

Terkini

Terpopuler