Gelaran MotoGP Mandalika Rampung, Arus Penumpang Transportasi Udara Melonjak

21 Maret 2022, 21:15 WIB
Gelaran MotoGP Mandalika Rampung, Arus Penumpang Transportasi Udara Melonjak /Biro Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Perhubungan/

ZONA SURABAYA RAYA - Arus pasca MotoGP Mandalika terjadi lonjakan penumpang yang cukup signifikan, khususnya di transportasi udara.

Seperti yang diketahui, MotoGP Mandalika 2022 telah rampung pada Minggu 20 Maret 2022. Terjadinya lonjakan penumpang terjadi signifikan selama tiga hari terakhir.

Seperti rilis yang diterima ZonaSurabayaRaya dari Kemenhub pada Senin 21 Maret 2022, Juru Bicara Kementerian Perhubungan, Adita Irawati menyebutkan jika lonjakan itu sesuai seperti yang diprediksi.

“Penerbangan dari dan menuju Bandara Internasional Lombok selama tiga hari terakhir mengalami peningkatan yang sangat signifikan yaitu sekitar tiga kali lipat dari hari biasanya,” ungkap Adita Irawati.

Baca Juga: Prediksi Lonjakan Penumpang ke Mandalika Diungkap Menhub Budi Karya Sumadi, Presiden Titipkan Pesan

Ia mengatakan, pergerakan pesawat mencapai 120 pergerakan pada minggu kemarin. Rute yang paling banyak adalah dari dan menuju Jakarta, Surabaya, dan Denpasar.

Sedangkan untuk Senin 21 Maret 2022, masih diprediksi akan ada 14 ribu orang yang akan menggunakan transportasi udara dengan 136 pergerakan pesawat.

Guna mengantisipasi lonjakan penumpang, Kemenhub melalui Ditjen Perhubungan Udara melakukan koordinasi dengan berbagai pihak guna menyiapkan slot penerbangan.

“Baik itu extra flight, charter flight, maupun positioning flight,” beber Adita.

Sementara itu, ada kemacetan dari dan menuju Sirkuit Mandalika pada Minggu kemarin. Kemenhub mengungkapkan permintaan maafnya dan akan mengevaluasi dan melakukan pengaturan lalu lintas serta sarana pendukung.

Baca Juga: Fakta Miguel Oliveira, Pembalap MotoGP yang Juara di Sirkuit Mandalika hingga Resmi Nikahi Saudara Tiri

Kemenhub bersama dengan pemangku kepentingan terkait, telah melakukan sejumlah langkah baik berupa pembangunan, pengembangan, maupun penyiapan fasilitas sarana dan prasarana transportasi di darat, laut, maupun udara, dalam rangka mendukung suksesnya penyelenggaraan MotoGP Mandalika 2022.

“Untuk itu, kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak baik operator transportasi, pemerintah daerah, penyelenggara acara, dan unsur terkait lainnya, yang telah mendukung kelancaran mobilitas masyarakat. Harapan kita bersama, perhelatan ini akan memberikan dampak positif bagi pemulihan sektor pariwisata dan mendorong pertumbuhan ekonomi di daerah maupun nasional,” pungkas Adita.***

Editor: Timothy Lie

Sumber: Biro Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Perhubungan

Tags

Terkini

Terpopuler