PPKM Level 4 Diperpanjang, Pemkot Surabaya Perbolehkan Warkop dan Semua Lapak Makanan Buka 21.00

- 26 Juli 2021, 12:33 WIB
Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi/Laut Biru
Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi/Laut Biru /

ZONA SURABAYA RAYA – PPKM Level 4 resmi diperpanjang hingga 2 Agustus 2021. Dikota Surabaya sendiri, kebijakan itu dijalankan sesuai ketentuan pemerintah pusat.

Pada PPKM Level 4 yang diperpanjangm warung kopi, PKL, dan lapak makanan lainnya di izinkan untuk buka hingga pukul 21.00 WIB.

Selain itu, untuk penerapannya para pengunjung juga di izinkan makan di tempat atau dine ini dengan batas maksimal 20 menit.

"Ada yang beda ketika PPKM sekarang warkop boleh dine in, tapi waktunya 20 menit. Bunyi di inmendagrinya," kata Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi di Balai Kota Surabaya, Senin, 26 Juli 2021.

Sedangkan untuk pasar bahan pokok juga di izinkan untuk dibuka, namun dengan pembatasan pada jumlah orang yang ada di satu lokasi.

Baca Juga: PPKM Level Dilonggarkan, Akses 27 Exit Tol Jawa Tengah Dibuka Kembali, Ini Daftarnya

"25 persen sampai jam 8 (malam). Nanti akan kita tuangkan juga dalam SE wali kota persis seperti yang ada di Inmendagri," ungkpanya.

Kemudian, pelonggaran pada sector perdagangan ini, diharapkan bisa mengenjot perekonomian ditingkat bawah dengan penerapan protokol kesehatan yang sangat ketat.

"Kuncinya adalah masyarakat menerapkan protokol kesehatan yang masif. Insya Allah penyebaran covid kita putus mata rantainya," tandasnya.***

Editor: Julian Romadhon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah