Jangan Sampai Gagal! Perhatikan Hal Berikut Sebelum Membeli Tiket Laga Indonesia vs Argentina di Tiket.com

- 6 Juni 2023, 10:30 WIB
Ilustrasi-      Simak informasi mengenai jadwal dan link war tiket Indonesia Vs Argentina masih belum usai, segera login pssi.org dan tiket.com
Ilustrasi- Simak informasi mengenai jadwal dan link war tiket Indonesia Vs Argentina masih belum usai, segera login pssi.org dan tiket.com /Tangkap layar Instagram/@pssi

ZONA SURABAYA RAYA - Penjualan tiket pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Timnas Argentina untuk umum akan mulai dibuka hari ini, jam 12.00 nanti.

Menurut keterangan dalam Tiket.com, url akses tiket baru bisa dibuka jam 11.00 WIB. Bagi yang ingin membeli tiket via Tiket.com perlu memperhatikan hal berikut sebelum ikutan War Tiket.

Pertama, calon pembeli disarankan untuk mempunyai aplikasi tiket.com versi terbaru.

Aplikasi tiket.com dapat diinstall secara gratis di Play Store untuk pengguna Android, dan juga Apple Store bagi pengguna iOS.

Baca Juga: Tiket Indonesia vs Argentina Baru Bisa Dibeli Jam Segini, Buruan Siapkan HP mu!

Kedua, bagi yang sebelumnya sudah memiliki akun tiket.com, bisa langsung login ke aplikasi. Sementara bagi yang belum mempunyai akun, bisa klik menu buat akun.

Ketiga, di dalam pembelian tiket, kita wajib untuk memasukkan nomor KTP. Satu alamat email dan satu nomor KTP dibatasi hanya dapat membeli dua buah tiket.

Baca Juga: Catat, Pembelian Tiket Indonesia vs Argentina untuk Umum Bakal Dibuka Besok

Halaman:

Editor: Rangga Putra

Sumber: PSSI Tiket.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x