Gelandang Timnas Singapura Resmi Bergabung dengan Persebaya, Slot Pemain ASEAN Sudah Terpenuhi

- 3 Juni 2023, 11:30 WIB
Gelandang Timnas Singapura Resmi Bergabung dengan Persebaya, Slot Pemain ASEAN Sudah Terpenuhi
Gelandang Timnas Singapura Resmi Bergabung dengan Persebaya, Slot Pemain ASEAN Sudah Terpenuhi /Instagram

ZONA SURABAYA RAYA - Persebaya Surabaya resmi mendatangkan gelandang Timnas Singapura yakni Song Ui-Yong. Song Ui-Yong akan mengisi slot pemain ASEAN yang dimiliki Persebaya untuk menjalani kompetisi Liga 1 2023/2024. Bergabungnya Song Ui-Yong sudah diumumkan resmi lewat akun Instagram Persebaya yakni @officialpersebaya.

Dengan bergabungnya Song Ui-Yong, kini Persebaya sudah mendapat lima pemain asing setelah sebelumnya memulangkan Bruno Moreira. selain itu Persebaya juga mempertahan pemain asingnya seperti Ze Valente, Paulo Viktor dan Sho Yamamoto.

Kuota pemain asing Persebaya akan segera lengkap. Satu pemain asing lagi yang akan segera bergabung dengan Persebaya adalah bek asal Serbia yakni Dusan Stevanovic.

Song Ui-Yong adalah pemain Timnas Singapura yang berposisi sebagai gelandang tengah. Song Ui-Yong pernah berhadapan dengan Timnas Indonesia saat semifinal Piala AFF 2020 lalu di Singapura.

Baca Juga: Luluh Lantah Melawan Persebaya Surabaya, Bali United Melakukan Pembenahan, Suntikan Pemain Baru Menjadi Solusi

Aji Santoso selaku pelatih Persebaya Surabaya mengatakan bahwa Dusan Stevanovic dan Song Ui-Yong dijadwalkan akan langsung bergabung latihan bersama tim saat menjalani pemusatan latihan (TC) di Yogya.

Song akan berangkat pada tanggal 2 Juni sedangkan Dusan baru berangkat pada tanggal 4 Juni karena klub lama Dusan masih bermain.

Pelatih yang berlisensi AFC Pro itu mengaku akan memaksimalkan program TC sebagai peningkatan kualitas tim sebelum berkompetisi di Liga 1 2023/2024 yang akan bergulir pada tanggal 1 Juli mendatang.

Aji Santoso mengatakan bahwa tim ini ingin fokus untuk meningkatkan kualitas tim baik dari segi fisik maupun taktik. Sekedar informasi, Persebaya Surabaya akan menggelar TC selama 10 hari di Yogya mulai 5 Juni mendatang.***

Editor: Timothy Lie

Sumber: Republik Bobotoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x