Mutasi Polri Terbaru: Selain Irjen Fadil Imran, 7 Kapolda ini Dirotasi Kapolri, Ini Daftarnya

- 29 Maret 2023, 11:17 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merotasi 7 Kapolda, salah satunya Irjen fadil Imran
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merotasi 7 Kapolda, salah satunya Irjen fadil Imran /Jurnal Soreang /Humas Polri

ZONA SURABAYA RAYA - Sebanyak 7 Kapolda kena mutasi Polri terbaru. Rotasi sejumlah jenderal ini dilakukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melalui Surat Telegram yang ditandatangani pada 27 Maret 2023.

Mutasi Polri terbaru itu terungkap melalui 4 surat telegram. Sebanyak 473 Perwira Tinggi (Pati) dan Perwira Penengah (Pamen) digeser, sebagian mendapat promosi.

Salah satu pati yang mendapat promosi adalah Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran, yang diangkat menjadi Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan (Kabarhakam) Polri.

Dengan jabatan barunya itu, Irjen Fadil Imran akan mendapat tiga bintang di pundak alias naik pangkat menjadi Komisaris Jenderal Polisi (Komjen Pol).

Baca Juga: Mutasi Polri Terbaru, Kapolda Metro Irjen Pol Fadil Imran Jadi Kabarhakam Polri

Dari telegram yang beredar, Kapolda Metro Jaya dijabat Irjen Pol Karyoto.

Sebelumnya Irjen Pol Karyoto bertugas sebagai Deputi Penindakan dan Eksekusi di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

“Secara keseluruhan terdapat 473 personel (yang dimutasi, red),” ujar Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo, Rabu 29 Maret 2023.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x