Seorang Warga Desa Suma Halmahera Selatan Dikabarkan Hilang, Belum Kembali setelah Melaut Sejak Pagi Hari

- 9 Februari 2023, 10:01 WIB
Proses pencarian nelayan, warga Desa Suma, yang hilang. /Basarnas/
Proses pencarian nelayan, warga Desa Suma, yang hilang. /Basarnas/ /

ZONA SURABAYA RAYA - Seorang warga Pulau Makian, Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) dikabarkan belum kembali setelah melaut sejak Rabu pagi di perairan Makian dan Kayoa.

Informasi tersebut diketahui ketika salah satu Warga Desa Suma, Kecamatan Pulau Makian, Nahrawi melapor ke Basarnas Ternate pada pukul 22.55 WIT, Rabu, 8 Februari 2023.

Berdasarkan laporan tersebut, seorang warga Desa Suma atas nama Ismail H Kahar (60) pergi melaut sejak pukul 06.00 WIT menggunakan loangboat dengan mesin 15 PK, namun belum juga kembali ke kampung.

Bahkan, warga Desa Suma dan pihak keluarga Ismail sudah melakukan upaya pencarian, namun Ismail belum juga ditemukan.

Baca Juga: Puluhan Kapal Nelayan di Pulau Gili Ketapang Probolinggo Rusak Diterjang Badai, Tembok pun sampai Roboh

Dengan begitu, Kepala Basarnas Ternate, Fatur Rahman mengatakan, usai menerima laporan, telah menerjunkan tim pencarian sekira pukul 23.05 WIT.

Tim pencarian kemudian bergerak dari Pelabuhan Ahmad Yani di Ternate menuju ke lokasi dan melakukan operasi SAR, menggunakan RIB 04 Ternate.

Baca Juga: Tragis! Balapan Motor Pasir Pantai Disapu Ombak, Rider Alami Patah Kaki

Lebih lanjut dia menyatakan, untuk jarak tempuh ke lokasi, membutuhkan waktu 2 jam 30 menit perjalanan.

Halaman:

Editor: Rangga Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x