Pasca Harga BBM Naik Tangki Pertalite Pertamina Balongan Kebakaran, Disambar Petir Katanya

- 8 September 2022, 18:46 WIB
Kobaran api terlihat di Kilang Pertamina Internasional (KPI) RU IV Cilacap, Jawa Tengah, Minggu, 14 November 2021 dini hari. Tangki 36 T 102 terbakar berisi komponen pertalite.
Kobaran api terlihat di Kilang Pertamina Internasional (KPI) RU IV Cilacap, Jawa Tengah, Minggu, 14 November 2021 dini hari. Tangki 36 T 102 terbakar berisi komponen pertalite. /Antara/Idhad Zakaria/ANTARA FOTO

ZONA SURABAYA RAYA - Setelah beberapa waktu lalu terjadi kebakaran di kilang Pertaminan Balongan, Rabu 7 September 2022 kemarin tangki penyimpanan bahan bakar minyak (BBM) milik PT Pertamina Balongan meledak dan terbakar lagi.

Kebakaran tangki Pertamina di kilang Balongan tersebut diduga karena tersambar petir ketika hujan lebat di sekitar Balongan, Indramayu, Jawa Barat, sejak Rabu sore.

Ketika ledakan terjadi, masyarakat yang bermukim di sekitar kilang Balongan sempat panik, karena ledakan terdengar sangat dahsyat.

Kebakaran tangki itu sempat terekam dalam video amatir milik warga, yang terjadi terhadap tangki salah satu penyimpanan BBM milik Pertamina Balongan pada Kamis 8 September 2022 dini hari.

Baca Juga: Harga BBM Naik Tukang Ojek dan Supir Angkot Dapat Sembako dari Polres Malang

Menurut warga, kobaran api tangki yang berisi BBM jenis Pertalite tersebut, sebelum terjadi kebakaran sempat terdengar ledakan.

Ketika warga keluar rumah, dikejutkan dengan kobaran api di salah tangki milik Pertamina tersebut.

Menurut informasi, kobaran api di tangki penyimpanan BBM tersebut berhasil dipadamkan dua jam kemudian.

"Sempat dengar ledakan. Lalu melihat kobaran api dari tangki BBM tersebut," terang warga bernama Amin.

Halaman:

Editor: Timothy Lie


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x